PALAS - Bank Rakyat Indonesia Branch Office(BO)
Sibuhuan kunjungi Pondok Pesantren Al Mukhtariyah Sialambue,Kecamatan Barumun,Kabupaten Padanglawas.
Kunjungan ke ponpes tersebut,untuk pembagian buku tabungan bantuan program indonesia pintar(PIP) kepada peserta didik secara kolektif.
Kegiatan pembagian buku tabungan PIP berjalan secara tertib dengan melibat pelajar penerima PIP disaksikan oleh para guru dan Pimpinan Pondok Pesantren.
Pembagian buku tabungan PIP oleh pihak BRI BO
Sibuhuan,untuk memastikan penyaluran bantuan sektor pendidikan program indonesia pintar (PIP) secara kolektif sesuai dengan prosedur dan ketentuan.
Baca Juga:
"BRI merupakan bank yang ditunjuk pemerintah untuk menyalurkan programPIP dan bantuan lainnya seperti Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM)," kata Pemimpin Cabang BRI
Sibuhuan, Dedi Harpian, As, usai pembagian bantuan PIP di Ponpes Al Mukhtariyah Sialambue,Kecamatan Barumun, Senin (26/1/2026).
Demi kelancaran proses penyaluran, lanjut Dedi Harpian, pihak BRI telah berkoordinasi dengan
pesantren untuk penyaluran pembagian buku PIP secara kolektif kepada peserta didik penerima bantuan.
"Hal ini dilakukan sebagai upaya menghindari penumpukan massa dan mempercepat proses penyaluran, BRI langsung kunjungi
pesantren untun penyaluran buku tabungan PIP secara kolektif," terangnya.
Ia menjelaskan, hal iniguna mempercepat pencairan juga dilakukan secara kolektif, khususnya PIP yang telah disepakati bersama dengan pihak sekolah atau
pesantren.
Baca Juga:
"Dalam penyaluran bantuan, BRI selalu mengikuti prosedur sesuai ketentuan untuk memperlancar dan mempercepat proses penyalurannya," ujar Dedi Harpian.
Ditambahkan, peyaluran buku tabungan bantuan PIP secara kolektif ini sebagai bentuk pelayanan BRI untuk membantu siswapenerima untuk menerima bantuan mendapat haknya sesuai prosedur dan ketentuan.
Program ini menyasar peserta didik dari keluarga kurang mampu sebagai bentuk dukungan nyata terhadap pemerataan akses pendidikan, tandas Dedi Harpian.rel