Jumat, 30 Januari 2026

TNI dan Polri Gelar Apel PAM Sidang Hasil Pemilu

Administrator
Kamis, 13 Juni 2019 02:58 WIB
TNI dan Polri Gelar Apel PAM Sidang Hasil Pemilu

Medan- halomedan.co

Seribuan pasukan gabungan TNI, Polri, Dishub, Satpol PP, KPU dan Bawaslu melakukan apel konsolidasi Operasi Ketupat Toba 2019 dan Apel Kesiapan Pengamanan Sidang Perselisihan Hasil Pemilu 2019 di Lapangan Benteng, Kamis (13/6/2019).

Kapolda Sumut Irjen Pol Agus Andrianto didampingi Kabid Humas Kombes Pol Tatan Dirsan Atmaja mengatakan apel ini dilakukan untuk persiapan menjaga situasi kamtibmas pasca dilaksanakannya Pilpres dan Pileg 2019 beberapa waktu lalu.

“Jadi ini untuk mengawal sidang sengketa pasca pemilu,” kata Agus.

Kapolda Sumut bersama Pangdam I BB Mayjen TNI MS Fadhillah tiba di Lapangan benteng Medan pukul 08.10 Wib bersama sejumlah pejabat utama.

Agus berharap situasi kamtibmas yang sudah aman dan tertib saat ini bisa terus dipertahankan dengan sinergitas TNI, Polri serta seluruh lapisan masyarakat.

“Kalau situasi aman dan damai, maka semua pihak khususnya masyarakat akan senang serta tenang dalam beraktifitas,” tutupnya.(Res)

Editor : Rianto



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Berita Terkait
Sinyal Kuat dari Pusat: SOKSI Sumut All-Out Kawal Andar Amin Harahap Menuju Kursi Golkar 1

Sinyal Kuat dari Pusat: SOKSI Sumut All-Out Kawal Andar Amin Harahap Menuju Kursi Golkar 1

Program LCDI Terima Penghargaan di Forum RKPD Sumatera Utara 2027 Perkuat Sinergi Pusat dan Daerah untuk Pembangunan Rendah Karbon

Program LCDI Terima Penghargaan di Forum RKPD Sumatera Utara 2027 Perkuat Sinergi Pusat dan Daerah untuk Pembangunan Rendah Karbon

Syamsul Arifin dan Politik Kepercayaan: Mengapa Ia Dikenang sebagai “Sahabat Semua Suku” di Sumatera Utara

Syamsul Arifin dan Politik Kepercayaan: Mengapa Ia Dikenang sebagai “Sahabat Semua Suku” di Sumatera Utara

Dinilai Tak Taat Asas, Komisi XIII Diminta Panggil Menteri Imipas Terkait Pemindahan Napi di Sumut

Dinilai Tak Taat Asas, Komisi XIII Diminta Panggil Menteri Imipas Terkait Pemindahan Napi di Sumut

Integritas sebagai Inti Kepemimpinan

Integritas sebagai Inti Kepemimpinan

BAKOPAM Sumut Salurkan Santunan untuk Petugas Kebersihan di Program Jum’at Berkah

BAKOPAM Sumut Salurkan Santunan untuk Petugas Kebersihan di Program Jum’at Berkah

Komentar
Berita Terbaru