Ditembak Sof Gun, Warga Jalan Bukit Barisan Tewas
MEDAN-halomedan.co
Seorang warga Jalan Bukit Barisan, Glugur Darat Medan Timur, tewas ditembak orang tak di kenal (OTK) Jumat ( 5/4/ 2019) pukul 15.00 Wib .
Korban inisial S alias K (42) ditembak dibagian dadanya dengan menggunakan senjata soft gun oleh pelaku yang di perkirakan berjumlah 4 orang di Jalan Gaharu gang Murni Lingkungan 7 Kelurahan Gaharu, Kecamatan Medan Timur.
Menurut keterangan saksi, sekitar pukul 15.00 Wib,korban bersama warga duduk santai di P16 tiang panjang kereta api.
Korban kemudian didatangi 4 pria yang menggenggam senjtata soft gun dan senjata tajam.
Dengan brutal, para pelaku menembak korban dengan senjata soft gun hingga akhirnya tewas.
Oleh warga korban yang mengalami luka tembak di dada kemudian dibawa ke rumah sakit umum Imelda jalan Bilal Medan.
Kapolsek Medan Timur, Kompol M.Arifin saat di konfirmasi wartawan terkait kasus penembakan membenarkan ada peristiwa tersebut.
” Masih dalam penyidikan,” ungkap Arifin.
Saat ini, Polsek Medan Timur sudah membentuk tim khusus untuk melakukan penyidikan dan menangkap pelaku.
” Tim sudah di bentuk dan saat ini masih berada di TKP. Belum tahu motip penembakan korban,” tambahnya.(res)