Periksa Kepsek MAN 3 Medan Nurkholidah Lubis Terlibat Dugaan Korupsi Rp 5 Miliar
MEDAN I
Kasus yang melibatkan Kepala Sekolah MAN 3 Medan Nurkholidah Lubis atas berbagai dugaan korupsi sepertinya adem ayem dan tak tersentuh hukum. Kita minta aparat penegak hukum Polres KPPP Belawan agar segera memeriksa Kepala Sekolah MAN 3 Medan tersebut untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. Demikian ditegaskan Ketua Lembaga Kaderisasi Pemudi Muslim (LKPM) Sumut Rima Iswanti kepada SUMUT24, Selasa (29/1).
Menurutnya, kasus tersebut sebenarnya sudah berlangsung lama, nama sedikitpun tak digubris aparat berwenang. Yang anehnya lagi sudah bermasalah jabatannya makin naik menjadi kepala MAN 3 Medan dimana sebelumnya MAPN 4 Medan.
“Kita heran Kanwil Kemenag Sumut tanpa pertimbangan kembali mengangkatnya jadi Kepsek MAN 3 Medan sehingga kuat dugaan telah terjadi gratifikasi dan kasus gratifikasi harus diusut juga,” tegas Rima.
Sebelumnya diketahui, mantan Kepala Sekolah Madrasah Aliyah Persiapan Negeri (MAPN)4 Medan Nurkholidah Lubis telah dilaporkan ke Polres KPPP Belawan dan isnpektorat Kota Medan tentang terlibat penggunaan dana hibah Pemko Medan, Dana SPP dan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS). Jumlahnya lumayan fantastis mencapai Rp5 miliar.
“Kita minta Kapolres harus mengusut tuntas dugaan korupsi tersebut, karena kalau diperlama kasusnya bisa hilang bagai ditelan bumi, ucapnya. Yang anehnya lagi pengangkatan Nurkholidah menjadi Kepsek MAN 3 Medan diduga rentan gratifikasi, karena mantan Kemenag Medan tersebut sangat lihat dalam dugaan suap dan gratifikasi mengenai pengangkatan kepala-kepala sekolah di bawah naungan Kanwil Kemenag Sumut,”ucap Wakil Ketua Ansor Sumut itu.
Sebelumnya diketahui, Nurkholidah Lubis dalam laporan tersebut diduga terlibat penggunaan dana hibah Pemko Medan, Dana SPP dan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS). Jumlahnya lumayan fantastis mencapai Rp5 miliar.
Meski, mantan Kepala Sekolah Madrasah Aliyah Persiapan Negeri (MAPN)4 Medan telah dilantik Kakanwil Kemenag Sumut dan saat ini menjabat Kepala sekolah MAN 3 Medan menjadi bahan gunjingan masyarakat Medan.
Sementara itu Kepsek MAN 3 Medan Nurkholidah Lubis dikonfirmasi belum berhasil, begitujuga Kanwil Kemenag Sumut Wan Iwan Zulhami dikonfirmasi dikantornya sedang keluar kota.(W03)