Jumat, 30 Januari 2026

Prancis Tawarkan Beasiswa untuk Pelajar Banda Aceh

Administrator
Selasa, 29 Januari 2019 06:22 WIB
Prancis Tawarkan Beasiswa untuk Pelajar Banda Aceh

BANDA ACEH I
Duta Besar Prancis untuk Indonesia, Jean-Charles Berthonnet, menawarkan kerja sama di bidang pendidikan dengan Kota Banda Aceh dalam bentuk beasiswa. Hal itu disampaikan Berthonnet saat bertemu Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman, Jumat (25/1), di Balai Kota.
Dubes Prancis itu berkunjung ke Banda Aceh bersama istri, Mrs Caroline Berthonnet, dan putranya Alexis Berthonnet dan Athan Gael Lacroix, serta para delegasi bisnis dari Negeri Menara Eiffel itu. Kehadiran Berthonnet dan rombongan disambut sejumlah pejabat dilingkup Pemko Banda Aceh, diantaranya Wali Kota Aminullah Usman, Wakil Wali Kota Zainal Arifin, Sekdako Aceh Bahagia, Asisten II Iskandar, Kabag Ekonomi, Kadis pariwisata, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan.
Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman, berharap kunjungan Dubes Prancis ke Banda Aceh dapat membuka peluang kerja sama terutama dalam bidang investasi, wisata dan sister city. Dia juga berharap kedatangan Berthonnet dapat meningkatkan kunjungan wisata antara Banda Aceh dan Prancis.
Dalam pertemuan ini, Aminullah juga memperkenalkan kepada Dubes Prancis tentang kelebihan Banda Aceh sebagai destinasi wisata. Baik wisata religi, kuliner halal, wisata tsunami serta heritage destination dan tentunya Banda Aceh adalah kota yang memiliki tingkat toleransi tertinggi antaragama.
“Banda Aceh punya tempat wisata bersejarah dan menarik untuk dikunjungi, andai bisa berlama, kita juga bisa menikmati kuliner khas Aceh Bersama-sama.” ajak Aminullah. “Kita sangat welcome, jangan takut datang kesini, alhamdulillah Banda Aceh telah mendapat penghargaan sebagai Kota dengan pelayanan terbaik di Indonesia.” tambahnya.
Sementara Dubes Prancis, Jean-Charles Berthonnet mengatakan, akan menjalin hubungan dalam peningkatan sektor wisata. “Banyak orang Prancis di Pulau Jawa, dan akan kami mengajak untuk datang ke kota ini dan kami berharap sebaliknya” kata Jean.
Dubes Perancis juga menawarkan kerja sama dalam bidang Pendidikan, dalam bentuk beasiswa kepada para pelajar Banda Aceh untuk melanjutkan studi ke Prancis.(red)



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Berita Terkait
Head to Head di Musda Golkar Sumut: Hendri Sitorus vs Andar Harahap

Head to Head di Musda Golkar Sumut: Hendri Sitorus vs Andar Harahap

IPI–Pegadaian Sumut Bangun Sinergi Investasi Unik, Sampah Ditukar Jadi Emas

IPI–Pegadaian Sumut Bangun Sinergi Investasi Unik, Sampah Ditukar Jadi Emas

‘Mens Rea’ Membuktikan Humor Tidak Niscaya Lucu

‘Mens Rea’ Membuktikan Humor Tidak Niscaya Lucu

Cegah Banjir Musim Hujan, Babinsa Ngaringan Gotong Royong Bersihkan Gorong-Gorong

Cegah Banjir Musim Hujan, Babinsa Ngaringan Gotong Royong Bersihkan Gorong-Gorong

Ibunda Wartawan  Irvan Rumapea Meninggal Dunia, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Berikan Tali Asih

Ibunda Wartawan Irvan Rumapea Meninggal Dunia, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Berikan Tali Asih

Yayasan Pendidikan Graha Kirana dan DHD 45 Provsu Teken MoU, Prof. Arif Nasution Terima Lencana Kejuangan 45

Yayasan Pendidikan Graha Kirana dan DHD 45 Provsu Teken MoU, Prof. Arif Nasution Terima Lencana Kejuangan 45

Komentar
Berita Terbaru