Jumat, 30 Januari 2026

Tamu Hotel di Kisaran Tewas di Tembak OTK

Administrator
Senin, 07 Januari 2019 09:25 WIB
Tamu Hotel di Kisaran Tewas di Tembak OTK

MEDAN-halomedan.co
Seorang pria dan wanita ditemukan tewas mengenaskan di salah satu kamar hotel di Kisaran, Kabupaten Asahan, Senin (7/1/2019).

” Polres Asahan menerima laporan ada ditemukan mayat pria dan wanita di dalam kamar hotel,” kata Kapolres Asahan, AKBP Faisal Napitupulu saat si konfirmasi wartawan melalui Ponsel, Senin (7/1/2019).

Kedua korban yang identitasnya belum di ketahui merupakan tamu salah satu hotel di jalan Sei Gambus, Kecamatan Kota Kisaran Barat. Saat ditemukan keduanya dalam kondisi luka tembak di bagian kepala.

” Ada luka tembak di bagian tubuh keduanya,” jelasnya.

Saat ini, Kepolisian dari Polres Asahan masih berada di lokasi kejadian melakukan olah TKP.

” Masih olah TKP di lokasi kejadian bang. Nanti saya kasih datanya,” lanjut Faisal.

Jasad kedua korban pertama sekali ditemukan tewas oleh petugas hotel yang curiga keduanya tidak keluar dari dalam kamarnya.

Saat di dobrak, keduanya sudah tewas berlumuran darah di atas ranjang.Petugas hotel langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polres Asahan. ( res46)



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Berita Terkait
IPI–Pegadaian Sumut Bangun Sinergi Investasi Unik, Sampah Ditukar Jadi Emas

IPI–Pegadaian Sumut Bangun Sinergi Investasi Unik, Sampah Ditukar Jadi Emas

‘Mens Rea’ Membuktikan Humor Tidak Niscaya Lucu

‘Mens Rea’ Membuktikan Humor Tidak Niscaya Lucu

Cegah Banjir Musim Hujan, Babinsa Ngaringan Gotong Royong Bersihkan Gorong-Gorong

Cegah Banjir Musim Hujan, Babinsa Ngaringan Gotong Royong Bersihkan Gorong-Gorong

Ibunda Wartawan  Irvan Rumapea Meninggal Dunia, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Berikan Tali Asih

Ibunda Wartawan Irvan Rumapea Meninggal Dunia, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Berikan Tali Asih

Yayasan Pendidikan Graha Kirana dan DHD 45 Provsu Teken MoU, Prof. Arif Nasution Terima Lencana Kejuangan 45

Yayasan Pendidikan Graha Kirana dan DHD 45 Provsu Teken MoU, Prof. Arif Nasution Terima Lencana Kejuangan 45

Di Tengah Luka Pascabanjir Aceh Timur, UNPAB Memilih Hadir

Di Tengah Luka Pascabanjir Aceh Timur, UNPAB Memilih Hadir

Komentar
Berita Terbaru