Kapolrestabes Medan Irup Upacara Bulanan Sekaligus Serahkan Paket Natal
MEDAN-Dalam waktu dekat, perayaan Natal yang jatuh pada tanggal 25 Desember dan hari besar menyambut Tahun Baru 2019, prioritas pertama Polri sebagai Pelayan, Pelindung dan Pengayom adalah waspadi terhadap aksi serangan terorisme baik kepada anggota Polisi yang berada didalam Pos dan di Mako serta kegiatan keagamaan yang berlangsung di gereja maupun kegiatan masyarakat lainya seperti tempat wisata, perbelanjaan, dan terminal.
“Untuk menghadapi itu, kita tidak perlu khawatir dan takut, tetapi kita tetap waspada. Kepada masyarakat, kita harus memberi jaminan, sehingga masyarakat tidak resah dalam menghadapi potensi kerawanan,” demikian dikatakan Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dr H Dadang Hartanto SH SIK MSi saat sebagai Inspektur Upacara (Irup) bulanan di Lapangan Apel Polrestabes Medan, Senin (17/12) pagi.
Upacara dihadiri Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dr H Dadang Hartanto SH SIK MSi, Waka Polrestabes Medan AKBP Rudi Rifani SIK, Kabag Ops Polrestabes Medan AKBP Romadhoni Sutardjo SIK, Kabag Ren Polrestabes Medan AKBP Drs Zulfikar, Kabag Sumda AKBP Dorma Purba SPd, Kasat Intel AKBP Masana Sembiring S Sos, Kasat Binmas AKBP Rudi HR SIK, Kasat Narkoba AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo SIK, Kasat Reskrim, AKBP Puru Yudha SIK, para Kapolsek jajaran Polrestabes Medan, para Kasubag, para Kasi dan lersonel Polrestabes Medan.
Awal Kegiatan dimulai dengan Mars Polri, Penghormatan Pasukan kepada Inspektur Upacara, Laporan Komandan Upacara kepada Inspektur Upacara, Pengibaran Bendera Merah Putih di iringi Lagu Indonesia Raya, Mengheningkan Cipta, Pembacaan Teks Pancasila, Pembacaan Undang-undang Dasar 1945, Amanat Inspektur Upacara, Andika Bhayangkari, Laporan Komandan Upacara, Penghormatan Pasukan, Hymne Polri, Pembacaan Doa dan Penyerahan Paket Natal.
Pada kesempatan itu juga, Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dadang Hartanto mengatakan, kegiatan upacara bulanan dilakukan tentang kehadiran dan menyampaikan sharing informasi.
Selain itu, orang nomor satu di Mapolrestabes Medan ini menyampaikantenrang menghadapi potensi kerawanan diantaranya, 3C terus yang patut diwaspadi pada jam rawan dan ini menjadi perhatian kita secara bersama – sama.
“Bhabinkamtibmas datakan kendaraan tidak memilki surat yang diperkirakan tempat pembuangan kendaraan bermotor yang jarang disentuh/wilayah pinggiran. Kalau ada kendaraan baru yang masuk tetap terdeteksi dengan baik. Kalau kita mampu datakan maka transaksi kendaraan ilegal dan penadahnya tidak terjadi,” ujar Kombes Pol Dadang.
Lanjut Kapolrestabes Medan, dan perlu diwaspadi potensi kerawanan menjelang Pemilu 2019 sert Isu sara dan hoax, cek situasi yang berkembangan dimedia sosial (Medsos), patroli dialogis turun langsung melakukan komunikasi kepada masyarakat yang ada disekitar.
“Pemilu merupakan kredibilitas, kita sebagai institusi polri untuk menjamin terselenggaranya secara aman dan damai. Untuk itu harus allout dan kerahkan sepenuhnya kekuatan kita untuk menjaga agar keamanan ini terjamin,” pungkas Kapolrestabes.
Lebih jauh dipaparkan Kapolrestabes Medan, Polrestabes Medan telah mendapatkan WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih Melayani). Saya tekankan bagian pelayanan tidak ada sedikitpun untuk memungut biaya dan untuk WBBM tidak ada penyimpangan, ujar Kapolrestabes Medan.(W0/2)