Kamis, 29 Januari 2026

Kompol Trila Terima Penghargaan Menkumham

Administrator
Jumat, 07 Desember 2018 12:37 WIB
Kompol Trila Terima Penghargaan Menkumham

MEDAN-halomedan.co
Kapolsek Medan Helvetia Kompol Trila Murni menerima penghargaan dari Menteri Hukum dan Ham (Menkumham) Yosana Laoly atas partisipasinya dalam membantu keamanan di Lembaga Pemasyarakatan (LP) Tanjung Gusta Klas 1 Medan. 

Penghargaan tersebut diberikan Menkumham saat melaksanakan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Lembaga Pemasyarakatan Klas I Medan, Jumat (07/12) pagi.

Kompol Trila Murni sendiri mengucapkan terimakasih kepada Menkumham yang telah diberi kepercayaan kepada dirinya.

“Terimakasih karena telah diberikan kepercayaan,” sebutnya.

Sebutnya lagi, untuk kedepannya ia dan personil Polsek Medan Helvetia terus meningkatkan kinerja dan lebih menjalin kerjasama dengan pihak Lapas dan Rutan Tanjung Gusta.

“Tetap meningkatkan pengamanan dan koordinasi yang baik, bukan saja di Lapas tapi di Rutan kelas 1A, LP wanita dan LP anak,” jelasnya.

Adapun Kunjungan kerja Menteri Hukum dan HAM Bapak Yosana Laoly ke Lapas Klas I Medan dalam rangka Pencanangan Gerakan Tertib Pemasyarakatan, Pelayanan Publik Berbasis Hak Asasi Manusia dan Peresmian Desa/Kelurahan Sadar Hukum di Sumatera Utara.

Selain itu, Menkumham juga memberikàn penghargaan kepada Bupati, Camat, Lurah, Rektor dan Guru. Kegiatan kunjungan kerja Menteri Hukum dan Ham ke Lapas I Medan berakhir sekira pukul 10.10 WIB dalam keadaan aman dan baik. (Res)



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Berita Terkait
Cegah Banjir Musim Hujan, Babinsa Ngaringan Gotong Royong Bersihkan Gorong-Gorong

Cegah Banjir Musim Hujan, Babinsa Ngaringan Gotong Royong Bersihkan Gorong-Gorong

Ibunda Wartawan  Irvan Rumapea Meninggal Dunia, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Berikan Tali Asih

Ibunda Wartawan Irvan Rumapea Meninggal Dunia, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Berikan Tali Asih

Yayasan Pendidikan Graha Kirana dan DHD 45 Provsu Teken MoU, Prof. Arif Nasution Terima Lencana Kejuangan 45

Yayasan Pendidikan Graha Kirana dan DHD 45 Provsu Teken MoU, Prof. Arif Nasution Terima Lencana Kejuangan 45

Di Tengah Luka Pascabanjir Aceh Timur, UNPAB Memilih Hadir

Di Tengah Luka Pascabanjir Aceh Timur, UNPAB Memilih Hadir

Disemprot Eks Kapolda di DPR, Kapolres Sleman Akui Salah Kriminalisasi Korban: Kasus Hogi Minaya Jadi Tamparan Keras Polri

Disemprot Eks Kapolda di DPR, Kapolres Sleman Akui Salah Kriminalisasi Korban: Kasus Hogi Minaya Jadi Tamparan Keras Polri

UNPAB Raih Sejumlah Penghargaan pada Anugerah Pelaporan SPMI 2025

UNPAB Raih Sejumlah Penghargaan pada Anugerah Pelaporan SPMI 2025

Komentar
Berita Terbaru