Kamis, 29 Januari 2026

Pelaku Pembakaran Warga di Lapangan Reformasi Tembung di Tangkap

Administrator
Sabtu, 24 November 2018 02:35 WIB
Pelaku Pembakaran Warga di Lapangan Reformasi Tembung di Tangkap

MEDAN-halomedan.co
Pelaku penganiyaan dan pembakaran seorang warga di Deli Serdang, Sumatera Utara, berhasil ditangkap polisi di kawasan Percut Sei Tuan , Sabtu (24/11) pukul 03.00 wib.

Tersangka BS yang di duga dendam dan sakit hati dengan korban inisial S (35) warga Batang Kuis Desa Tumpatan Nibung gang Tanom Kecamatan Batang Kuis , Deli Serdang terpaksa di beri tindakan tegas terukur karena berusaha melawan saat akan ditangkap petugas.

” Hanya dalam tempo 9 jam tersangka penganiyaan dan pembakaran korban berhasil ditangkap. Tersangka juga kita lumpuhkan dengan timah panas karena berusaha melawan,” kata Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol Faidil Zikri,kepada wartawan, Sabtu (24/11).

Dari hasil penyelidiki, diduga tersangka sudah merencanakan ingin menghabisi nyawa korban dengan cara membakarnya hidup-hidup.

” Dari keterangan saksi, tersangka sudah mempersiapkan bahan bakar di dalam botol air mineral untuk membakar korban,” jelas Faidil.

Peristiwa tragis yang dialami korban terjadi di lapangan bola Reformasi Tembung, jalan Medan- Batang Kuis, Deli Serdang, Jumat (23/11) pukul 19.00 wib.

Tersangka di duga sakit hati karena korban mengajak istrinya mengkonsumsi narkoba. Tersangka yang sudah tersulut amarah mendatangi korban di lokasi kejadian.

Dengan menggunakan martil, tersangka memukul kepala korban hingga tak sadarkan diri. Setelah itu membakar tubuh korban dengan bahan bakar.

” Korban dibakar setelah sebelumnya tak sadarkan diri akibat dipukul dengan martil oleh tersangka,” paparnya.

Warga yang melihat kejadian, langsung memadamkan api yang membakar tubuh korban dan membawanya ke rumah sakit terdekat.

Tersangka yang panik melihat warga, melarikan diri dan akhirnya ditangkap petugas.

Saat ini, korban masih dalam kondisi kritis di RSU Pirngadi Medan. (Res)



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Berita Terkait
Cegah Banjir Musim Hujan, Babinsa Ngaringan Gotong Royong Bersihkan Gorong-Gorong

Cegah Banjir Musim Hujan, Babinsa Ngaringan Gotong Royong Bersihkan Gorong-Gorong

Ibunda Wartawan  Irvan Rumapea Meninggal Dunia, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Berikan Tali Asih

Ibunda Wartawan Irvan Rumapea Meninggal Dunia, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Berikan Tali Asih

Yayasan Pendidikan Graha Kirana dan DHD 45 Provsu Teken MoU, Prof. Arif Nasution Terima Lencana Kejuangan 45

Yayasan Pendidikan Graha Kirana dan DHD 45 Provsu Teken MoU, Prof. Arif Nasution Terima Lencana Kejuangan 45

Di Tengah Luka Pascabanjir Aceh Timur, UNPAB Memilih Hadir

Di Tengah Luka Pascabanjir Aceh Timur, UNPAB Memilih Hadir

Disemprot Eks Kapolda di DPR, Kapolres Sleman Akui Salah Kriminalisasi Korban: Kasus Hogi Minaya Jadi Tamparan Keras Polri

Disemprot Eks Kapolda di DPR, Kapolres Sleman Akui Salah Kriminalisasi Korban: Kasus Hogi Minaya Jadi Tamparan Keras Polri

UNPAB Raih Sejumlah Penghargaan pada Anugerah Pelaporan SPMI 2025

UNPAB Raih Sejumlah Penghargaan pada Anugerah Pelaporan SPMI 2025

Komentar
Berita Terbaru