Rabu, 28 Januari 2026

Proyek Pipanisasi Medan Labuhan Dikerjakan Cipta Karya Bukan Perumda Tirtanadi

Administrator
Sabtu, 20 Agustus 2022 06:18 WIB
Proyek Pipanisasi Medan Labuhan Dikerjakan Cipta Karya Bukan Perumda Tirtanadi

Medan I Halomedan CO
Proyek pipanisasi yang sedang dikerjakan di Medan Labuhan dikerjakan oleh National Urban Water Supply Project (NUWSP) Direktorat Air Minum Cipta Karya bukan pekerjaan Perumda Tirtanadi.

Hal itu dikatakan Kepala Sekretaris Perusahaan (Ka Sekper) Perumda Tirtanadi Jamal Usman Ritonga melalui telepon selularnya, Sabtu (20/8/2022).

Jamal Usman Mengatakan hal tersebut terkait adanya korban yang tewas akibat lubang dan tumpukan tanah dibadan jalan sehingga terjadi kecelakaan lalu lintas akibat dari perkerjaan NUWSP Direktorat Air Minum Cipta Karya tersebut, pada Jumat (19/8/2022).

Menurut Jamal Usman Ritonga pekerjaan pipanisasi di Medan Labuhan tersebut atas nama National Urban Water Supply Project (NUWSP) Direktorat Air Minum Cipta Karya bukan dikerjakan ataupun proyek dari Perumda Tirtanadi.

“Pekerjaan penanaman pipa yang di Medan Labuhan itu proyek NUWSP yang dikerjakan Direktorat Air Minum Cipta Karya bukan pekerjaan dari Perumda Tirtanadi,” kata Jamal Usman Ritonga.

Lebih jauh Jamal Usman mengatakan, sebaiknya dilakukan konfirmasi terlebih dahulu sebelum memuat berita sehingga tidak terjadi kesalahan pemberitaan.

“Sebaiknya konfirmasi dahulu baru dibuat beritanya untuk mendapatkan informasi yang akurat agar tidak salah memberitakan,”ujar Jamal Usman.(red-1)



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Berita Terkait
Kajari dan Kasi Pidsus Deli Serdang Dikabarkan Dipanggil Kejagung, Kajati Sumut Beri Klarifikasi

Kajari dan Kasi Pidsus Deli Serdang Dikabarkan Dipanggil Kejagung, Kajati Sumut Beri Klarifikasi

Dukung Program JKN, Ratusan KDH Terima Penghargaan di UHC Awards 2026 BPJS Kesehatan

Dukung Program JKN, Ratusan KDH Terima Penghargaan di UHC Awards 2026 BPJS Kesehatan

Pendaftaran Ketua Golkar Sumut Dibuka, Dua Kandidat Mengemuka

Pendaftaran Ketua Golkar Sumut Dibuka, Dua Kandidat Mengemuka

Kajati Sumut Canangkan Zona Integritas Menuju WBBM

Kajati Sumut Canangkan Zona Integritas Menuju WBBM

Prof Dr Muryanto Amin Dilantik Kembali Sebagai Rektor USU Periode 2026-2031, Ini Kata Prof Muryanto

Prof Dr Muryanto Amin Dilantik Kembali Sebagai Rektor USU Periode 2026-2031, Ini Kata Prof Muryanto

Ketua Wali Amanat Tegaskan Integritas, Prof Muryanto Amin Resmi Dilantik Jadi Rektor USU

Ketua Wali Amanat Tegaskan Integritas, Prof Muryanto Amin Resmi Dilantik Jadi Rektor USU

Komentar
Berita Terbaru