Kamis, 29 Januari 2026

Pasca Kebakaran Mangkubumi, 250 Warga Kehilangan Tempat Tinggal

Administrator
Kamis, 11 Oktober 2018 08:25 WIB
Pasca Kebakaran Mangkubumi, 250 Warga Kehilangan Tempat Tinggal

MEDAN – halomedan.co
Kepala Lingkungan (Kepling) V, Suhardi (66) menyebut kebakaran yang terjadi di Jalan Mangkubumi Lingkungan IX pada Rabu (10/10/2018) malam, mengakibatkan 35 rumah ludes terbakar.

“Ada 24 rumah terbakar habis dan 11 rumah rumah dirusak,” kata Suhardi, Kamis (11/10/2018).

Suhardi mengungkapkan kebakaran terjadi sekitar pukul 21.00 WIB. Penyebab kebakaran diduga karena sengaja dilakukan oleh salah seorang warga di Jalan Mangkubumi atasnama Raju (30), yang diduga sengaja membakar rumahnya.

“Pelaku mengaku saat kejadian sudah terbakar rumahnya. Diduga sengaja dibakar, tapi saat ini masih dalam penyelidikan polisi,” sebut Suhardi.

Lebih lanjut, terkait sekitar tiga bulan silam ada dugaan Raju juga sempat melakukan percobaan untuk membakar rumahnya, Suhardi tidak berani mengiyakan secara gamblang.

“Itu kata tetangga. Setelah membakar Raju lari dan ditangkap warga sekitar,” ujarnya.

“Akibat kebakaran yang terjadi, ada sekitar 250 orang yang terdampak di Lingkungan IX Kampung Mangkubumi,” pungkas Suhardi.(res)



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Berita Terkait
Kapolresta & Kajari Akui Salah, Hogi Minaya Dibebaskan

Kapolresta & Kajari Akui Salah, Hogi Minaya Dibebaskan

PB PENDAWA Indonesia Apresiasi dan Ucapkan Selamat atas Pelantikan Rektor USU Periode 2026–2031

PB PENDAWA Indonesia Apresiasi dan Ucapkan Selamat atas Pelantikan Rektor USU Periode 2026–2031

“Dari Lombok ke Senayan: Sari Yuliati dan Kekayaan Rp55 Miliar”

“Dari Lombok ke Senayan: Sari Yuliati dan Kekayaan Rp55 Miliar”

Program G to G BP2MI Lemah Pengawasan, Warga Medan Meninggal Di Korsel

Program G to G BP2MI Lemah Pengawasan, Warga Medan Meninggal Di Korsel

HMTI Gelar Rapat Konsolidasi Program, Fokus Penguatan Peran Masyarakat Tabagsel

HMTI Gelar Rapat Konsolidasi Program, Fokus Penguatan Peran Masyarakat Tabagsel

Ketua Umum PP AMPG Said Aldi Al Idrus resmi menunjuk Rahmaddian Shah sebagai Plh Ketum PP AMPG

Ketua Umum PP AMPG Said Aldi Al Idrus resmi menunjuk Rahmaddian Shah sebagai Plh Ketum PP AMPG

Komentar
Berita Terbaru