Mobil Terbakar di Jalan HM Yamin, di Duga Kosleting
MEDAN – halomedan.co
Diduga kosleting listrik, mobil citycar yang di kemudikan seorang wanita terbakar, Sabtu (6/10) malam.
Mobil Mazda2 warna putih susu dengan Nopol BK 16 NA yang di kemudikan seorang wanita bernama Nazwa terbakar di jalan H.M Yamin. Kelurahan Kesawan. Kecamatan Medan Barat, sekitar pukul 18.40 Wib.
Saat itu, Nazwa sedang melintas di jalan HM Yamin Medan, mendadak keluar asap hitam dari bagian mesin.
Takut terjadi hal yang tak di inginkan, pengemudi wanita ini langsung mengentikan laju kendaraannya.
Dengan cepat api membakar sebagian mesin mobil. Petugas di bantu warga yang melihat kejadian tersebut dengan cepat memadamkan api dan hanya bagian depan mobil yang terbakar.
Kordinator BNPB kota Medan,M.Yunus saat di konfirmasi membenarkan ada peristiwa mobil terbakar di jalan HM Yamin Medan.
” Benar ada mobil terbakar, namun cepat di padamkan petugas,” kata Yunus.
Sampai saat ini, belum diketahui penyebab terbakarnya mobil tersebut. ” Korban jiwa tidak ada, polisi masih selidiki penyebab mobil tersebut terbakar diduga akibat kosleting listrik,” tambahnya. ( Rem)