Kamis, 29 Januari 2026

Kapolres Langkat Silatuhrahmi Dengan Abang Becak

Administrator
Sabtu, 06 Oktober 2018 09:37 WIB
Kapolres Langkat Silatuhrahmi Dengan Abang Becak

Medan -halomedan.co
Sebagai wujud cipta kondisi pasca Pilkada 2018 dan menjelang Pemilu Presiden dan Legeslatif tahun 2019 yang aman, damai dan sejuk, Kapolres Langkat AKBP Dedy Indriyanto, Sik, MSi menggelar giat silaturahmi dengan abang becak (Parbetor,red) di Lapangan Alun-alun Jalan Tengku Amir Hamzah, Stabat, Langkat, Sabtu (6/10/2018) pukul 10.30 WIB.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Waka Polres Langkat Kompol Hendrawan, para Kabag, Kasat, dan Perwira Polres Langkat, Koordinator becak bermotor Kabupaten, Misdianto dan 300 para abang becak bermotor.

Silaturahmi ini sendiri, dibuka dengan deklarasi/pembacaan ikrar seluruh abang betor. Adapun isi deklarasi itu ialah, “Kami seluruh abang becak Kabupaten Langkat mendukung Polri untuk meningkatkan dan menciptakan situasi Kamtibmas yang aman, damai dan sejuk pada Pemilu damai 2019 Kabupaten Langkat.

Dalam sambutannya, Kapolres Langkat AKBP Dedy Indriyanto, Sik, MSi menyampaikan, kepolisian merupakan satu pilar penjaga kamtibmas mengajak komunitas abang becak untuk ikut dalam menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif. Hal ini dikarenakan Polri tidak dapat menjaga kamtibmas sendirian, tetapi harus menggandeng seluruh elemen masyarakat.

“Sehingga kita tidak menjadi korban ataupun pelaku kejahatan dan kita sebagai insan ciptaan Tuhan berpedoman sebaik baik manusia lebih baik jika bermanfaat bagi orang lain,” ungkapnya.

Karenanya Dedy mengajak para abang betor ini untuk menjaga kamtibmas di Kabupaten Langkat agar tetap damai terkait telah berjalannya agenda pilkada yang telah dilewati dengan aman beberapa waktu yang lalu.

“Dan menjelang tahap Pileg dan Pilpres marilah kita mensukseskan pesta demokrasi tersebut. Siapapun nantinya pilihan kita agar tetap menjaga Kabupaten Langkat sebagai negeri bertuah dan negeri yang aman dan jangan mudah terpancing dengan informasi hoax ataupun jangan ikut menjadi penyebar kebencian,” tegasnya.

Selain itu, pria murah senyum itu juga menambahkan, sebagai Kapolres, ia berharap agar komunitas abang becak dapat menyampaikan pesan kamtibmas kepada orang lain agar Pileg dan Pilpres mendatang berjalan dengan aman dan damai. ” mari kita sukseskan Pileg dan Pilpres di Langkat,” tuturnya sembari diamini peserta yang hadir.

Sementara itu, pak Iwan salah seorang parbetor sangat berterima kasih kepada Kapolres Langkat. Selain telah memberikan tenda, Kapolres juga telah menyejukkan hati mereka. ” kami siap mensukseskan Pileg dan Pilpres 2019. Tidak ada Hoax dan Isu SARA,” ujarnya dan disepakati oleh teman-temannya yang lain. (Rem)



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Berita Terkait
Kapolresta & Kajari Akui Salah, Hogi Minaya Dibebaskan

Kapolresta & Kajari Akui Salah, Hogi Minaya Dibebaskan

PB PENDAWA Indonesia Apresiasi dan Ucapkan Selamat atas Pelantikan Rektor USU Periode 2026–2031

PB PENDAWA Indonesia Apresiasi dan Ucapkan Selamat atas Pelantikan Rektor USU Periode 2026–2031

“Dari Lombok ke Senayan: Sari Yuliati dan Kekayaan Rp55 Miliar”

“Dari Lombok ke Senayan: Sari Yuliati dan Kekayaan Rp55 Miliar”

Program G to G BP2MI Lemah Pengawasan, Warga Medan Meninggal Di Korsel

Program G to G BP2MI Lemah Pengawasan, Warga Medan Meninggal Di Korsel

HMTI Gelar Rapat Konsolidasi Program, Fokus Penguatan Peran Masyarakat Tabagsel

HMTI Gelar Rapat Konsolidasi Program, Fokus Penguatan Peran Masyarakat Tabagsel

Ketua Umum PP AMPG Said Aldi Al Idrus resmi menunjuk Rahmaddian Shah sebagai Plh Ketum PP AMPG

Ketua Umum PP AMPG Said Aldi Al Idrus resmi menunjuk Rahmaddian Shah sebagai Plh Ketum PP AMPG

Komentar
Berita Terbaru