Jumat, 30 Januari 2026

Jaga Kebhinekaan, Kapolda Jatim Silaturahmi dengan Tokoh Agama di Ponpes Suniyyah Salafiyah

Administrator
Selasa, 19 April 2022 11:13 WIB
Jaga Kebhinekaan, Kapolda Jatim Silaturahmi dengan Tokoh Agama di Ponpes Suniyyah Salafiyah

Pasuruan- Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta bersama Pejabat Utama Polda Jatim dan Kapolres Pasuruan Kota, Senin (18/4/2022) melakukan silaturahmi dengan tokoh agama Habib Taufiq Assegaf, Ketua Umum Rabitah Alawiyah, sekaligus Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Suniyyah Salafiyah Kota Pasuruan.

Kedatangan kapolda disambut hangat oleh Habib Taufiq Assegaf bersama pengurus pesantren. Silaturahmi ini bertujuan untuk meningkatkan komunikasi, koordinasi dan kolaborasi antara Polda Jatim dengan Tokoh Agama, guna menjaga kebhinekaan dan stabilitas kamtibmas serta penanggulangan covid-19 menjelang hari raya Idul Fitri di wilayah hukum Polda Jatim, khususnya di Kota Pasuruan.

“Polri khususnya jajaran polda jatim bersama para Tokoh agama siap bekerja sama untuk memelihara kebhinekaan di wilayah Jawa Timur dalam rangka menjaga persatuan dan kesatuan Bangsa,” jelas Kapolda Jatim usai bersilaturahmi di Ponpes Suniyyah Salafiyah, Kota Pasuruan.

Dalam kesempatan ini Habib Taufiq Assegaf selaku pimpinan Ponpes Suniyyah Salafiyah, Kota Pasuruan. menyampaikan ucapan terimakasih atas silaturahmi dan kerjasama yang sudah terlaksana dan terjalin baik selama ini dengan Polri khususnya jajaran Polda Jatim.rel



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Berita Terkait
Head to Head di Musda Golkar Sumut: Hendri Sitorus vs Andar Harahap

Head to Head di Musda Golkar Sumut: Hendri Sitorus vs Andar Harahap

IPI–Pegadaian Sumut Bangun Sinergi Investasi Unik, Sampah Ditukar Jadi Emas

IPI–Pegadaian Sumut Bangun Sinergi Investasi Unik, Sampah Ditukar Jadi Emas

‘Mens Rea’ Membuktikan Humor Tidak Niscaya Lucu

‘Mens Rea’ Membuktikan Humor Tidak Niscaya Lucu

Cegah Banjir Musim Hujan, Babinsa Ngaringan Gotong Royong Bersihkan Gorong-Gorong

Cegah Banjir Musim Hujan, Babinsa Ngaringan Gotong Royong Bersihkan Gorong-Gorong

Ibunda Wartawan  Irvan Rumapea Meninggal Dunia, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Berikan Tali Asih

Ibunda Wartawan Irvan Rumapea Meninggal Dunia, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Berikan Tali Asih

Yayasan Pendidikan Graha Kirana dan DHD 45 Provsu Teken MoU, Prof. Arif Nasution Terima Lencana Kejuangan 45

Yayasan Pendidikan Graha Kirana dan DHD 45 Provsu Teken MoU, Prof. Arif Nasution Terima Lencana Kejuangan 45

Komentar
Berita Terbaru