165 ORANG MURID KKI TOBA MENGIKUTI UJIAN KENAIKAN TINGKAT
TOBA, HALOMEDAN.CO
165 orang murid Kushin Ryu M-Karate Do Indonesia ( KKI ) Kabupaten Toba mengikuti ujian naik tingkat ( KYU ) yang diselenggarakan pada hari minggu 24/1/2022 dan dilaksanakan di pantai pasir putih Parparean Kecamatan Porsea.
Acara ujian naik tingkat tersebut dibuka secara resmi oleh Ketua Dewan Pembina KKI Toba Binahar Napitupulu, dihadiri Drs Rame Simanjuntak Ketua Dewan Guru KKI Sumut dan Eduward Sitorus Wakil Ketua KKI Sumut.
Ketua Dewan Pembina KKI Toba Binahar Napitupulu yang dikenal sebagai Ketua KKI selama 17 tahun, dan 9 tahun menjadi Ketua Dewan Pembina, dalam kata sambutannta pada acara pembukaan ujian naik tingkat tersebut, bahwa Kabupaten Toba adalah gudang atlet.
Maka, diharapkan murid-murid yang mengikuti ujian hari ini untuk menyiapkan diri menjadi atlet dan menjadi orang yang positif.
Semua murid atlet Toba harus berhasil agar Bupati Toba, pengurus KKI Toba, propivinsi dan pusat beserta masyarakat Toba bangga atas keberhasilan kalian, berhasil menjadi anak bangsa bahkan sangat diaharapkan berhasil menjadi pemimpin di negara ini.
Para murid-murid KKI Toba, jangan datang meramai-ramaikan kepala saja, harus mampu menjadi juara tingkat propinsi, tingkat pusat dan Sea Games. Demikian sambutan Binahar Napitupulu sekaligus membuka acara ujian naik tingkat secara resmi.
Pengurus KKI Provinsi Sum.Utara Eduward Sitorus dalam sambutannya mengatakan, menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Binahar Napitupulu yang selama 17 tahun sebagai Ketua KKI Toba, 9 tahun sebagai Ketua Dewan Pembina.
Kami pengurus propinsi sangat menghargai prestasi dan prestise Bapak Binahar Napitupulu dalam membina dan berhasil melahirkan atlet-atlet dari Toba ini.
Dalam kesempatan ini, kami berpesan kepada anak-anak didik kami peserta ujian kenaikan tingkat hari ini, agar mengikuti jejak kakak-kakakmu, karena dari KKI Sum.Utara dan Toba sudah ada atlet nasional dan internasional, bahkan kemarin banyak yang terpilih sebagai utusan ke Papua, ujar Edward Sitorus mengakhiri.
Acara pembukaan kenaikan tingkat murid-murid KKI Toba, diakhiri dengan pemberian penghargaan dan kenang-kenangan kepada Ketua Dewan Pembina KKI Toba Binahar Napitupulu ( Wels )