Sabtu, 31 Januari 2026

Polisi Kantongi Identitas Pelaku Pencurian Uang Rp 1,6 Milik Pemprovsu

Administrator
Selasa, 17 September 2019 12:00 WIB
Polisi Kantongi Identitas Pelaku Pencurian Uang Rp 1,6 Milik Pemprovsu

MEDAN- halomedan.co

Misteri hilangnya uang senilai Rp 1,6 M di parkiran Kantor Gubernur Sumatera Utara, Jalan Diponegoro, Senin (9/9) lalu akhirnya terungkap.

Dari hasil penyelidikan selama sepekan itu Tim Sat Reskrim Polrestabes Medan berhasil mengantongi identitas para pelaku yang membawa kabur uang rakyat tersebut.

Kasat Reskrim Polrestabes Medan, AKBP Putu Yudha Prawira, Selasa (17/9), saat ditemui di ruang kerjanya membenarkan telah mendapatkan dan mengetahui identitas para pelaku. Namun begitu, ia enggan berkomentar lebih jauh membeberkan siapa nama pelaku yang mencuri uang tersebut.

“Yang penting malam ini kita pegang pelakunya. Segera ditangkap. Nanti akan kita sampaikan mohon doanya,” ungkapnya.

Diketahui, hilangnya uang yang nilainya mencapai miliaran rupiah itu, usai seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemprov Sumut, M Aldi Budianto (40) bersama rekannnya yang merupakan PHL di biro perbekalan kantor tersebut, Indrawan Ginting (36) mengambil uang dari Bank Sumut yang berada di Jalan Imam Bonjol, Senin (9/9) lalu.

Kemudian mereka berdua inipun membawa uang tersebut dengan meletakkannya di bagian belakang mobil. Namun setibanya di halaman parkir kantor Pemprovsu yang berada di Jalan Pangeran Diponegoro Kota Medan, keduanya pun meninggalkan mobil untuk Shalat Ashar di masjid yang ada di dalam komplek perkantoran pemerintahan Provinsi Sumatera Utara itu.

Sehabis shalat, keduanya terkejut ketika kunci remot mobil sudah tidak berfungsi lagi saat membuka pintu mobil tersebut. Ternyata, lubang kunci mobil telah rusak, setelah dicek pintu mobil bisa terbuka.

Tak pelak, peristiwa itupun langsung menghebohkan sejumlah pegawai dan pejabat di Kantor Pemprovsu. Lantas, kejadian itu dilaporkan ke Polrestabes Medan. Petugas langsung turun melakukan olah TKP dan mengamankan mobil untuk dibawa ke Polrestabes Medan.

berita kriminal, kriminalitas, uang pemprovsu hilang, pemerintah provinsi sumatera utara, laporan kehilangan uang, Kabag Humas Pemprov Sumut, bank sumut, Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Pemprovsu, raja indra saleh, kasat reskrim polrestabes medan, akbp putu yudha prawira. (Res)



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Berita Terkait
Sinyal Kuat dari Pusat: SOKSI Sumut All-Out Kawal Andar Amin Harahap Menuju Kursi Golkar 1

Sinyal Kuat dari Pusat: SOKSI Sumut All-Out Kawal Andar Amin Harahap Menuju Kursi Golkar 1

Program LCDI Terima Penghargaan di Forum RKPD Sumatera Utara 2027 Perkuat Sinergi Pusat dan Daerah untuk Pembangunan Rendah Karbon

Program LCDI Terima Penghargaan di Forum RKPD Sumatera Utara 2027 Perkuat Sinergi Pusat dan Daerah untuk Pembangunan Rendah Karbon

Syamsul Arifin dan Politik Kepercayaan: Mengapa Ia Dikenang sebagai “Sahabat Semua Suku” di Sumatera Utara

Syamsul Arifin dan Politik Kepercayaan: Mengapa Ia Dikenang sebagai “Sahabat Semua Suku” di Sumatera Utara

Dinilai Tak Taat Asas, Komisi XIII Diminta Panggil Menteri Imipas Terkait Pemindahan Napi di Sumut

Dinilai Tak Taat Asas, Komisi XIII Diminta Panggil Menteri Imipas Terkait Pemindahan Napi di Sumut

Integritas sebagai Inti Kepemimpinan

Integritas sebagai Inti Kepemimpinan

BAKOPAM Sumut Salurkan Santunan untuk Petugas Kebersihan di Program Jum’at Berkah

BAKOPAM Sumut Salurkan Santunan untuk Petugas Kebersihan di Program Jum’at Berkah

Komentar
Berita Terbaru