Sabtu, 31 Januari 2026

3 Pecandu Narkoba, 5 Bong dan 1 Unit R2 Diamankan Saat GKN di Jermal 15 Tanah Garapan

Administrator
Rabu, 11 September 2019 15:45 WIB
3 Pecandu Narkoba, 5 Bong dan 1 Unit R2 Diamankan Saat GKN di Jermal 15 Tanah Garapan

Medan | Halomedan.co

 

Berdasarkan UU No. 2 tahun 2002 tentang Kepolisian Negara RI dan menindak lanjuti perintah Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dr H Dadang Hartanto SH SIK MSi melaksanakan giat berantas narkoba dengan menindak lanjuti terobosan pernyataan sikap “Menolak dan Anti Narkoba”, serta rencana kerja Polsek Medan Area T.A.2019. khususnya tentang Pencegahan, Penanggulangan, Pemberantasan dan Peredaran gelap Narkotika (P4GN), Polsek Medan Area bersama 3 (tiga) Pilar dan Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama serta masyarakat menggempur kampung narkoba, Selasa (10/9/2019) sore sekitar pukul 18.30 WIB.

Adapun lokasi Gempur Kampung Narkoba (GKN) dilakukan di kawasan Jermal 15, Kelurahan Menteng, Kecamatan Medan Denai, dan tanah garapan Jermal 15 yang berada di Wilayah Hukum (Wilkum) Polsek Percut Sei Tuan dipimpin Kapolsek Medan Area, Kompol Anjas Asmara SH MH didampingi Camat Medan Denai, M Ali Sipahutar S Stp Map, Kasi Trantib, Kecamatan Medan Denai, Syafril, Kanit Provos Polsek Medan Area, Ipda Sartono, Panit 1 Binmas Aiptu Junaedi, Brigadir Boby A Siahaan, Kepling, Tokoh Masyarakat dan masyarakat Jermal 15, Kelurahan Menteng, Kecamatan Medan Denai.

Dari lokasi, Kapolsek Medan Area bersama tiga Pilar dan masyarakat, melaksanakan pemasangan Spanduk Pernyataan Sikap “Menolak dan Anti Narkoba”‘ di jalan Jermal 15 Gang Masjid, Kelurahan Menteng, Kecamatan Medan Denai.
Selain menggelar GKN, pukul 17.00 WIB, Kapolsek Medan Area dan tiga pilar melanjutkan dengan melaksanakan Pemasangan Spanduk pernyataan Sikap “Menolak dan Anti Narkoba” di Kecamatan Medan Denai.
Usai kegiatan pemasangan sepanduk dilanjutkan pengecekan Kampung Narkoba di tanah garapan Jermal 15 Wilkum Polsek Percut Sei Tuan.

Kemudian, sekira pukul 17.30 WIB, Kapolsek Medan Area berserta anggota dan Camat Medan Denai dan 3 Pilar serta masyarakat, melaksanakan Pemasangan Spanduk Pernyataan Sikap “Menolak dan Anti Narkoba” di jalan Jermal 15 tanah garapan Wilkum Polsek Percut Sei Tuan.

“Saat kita sedang melintas dan melakukan pengecekan Kampung Narkoba di tanah garapan Jermal 15 Wilkum Polsek Percut Sei Tuan, menemukan beberapa masyarakat yang sedang mengkonsumsi shabu – shabu dan melarikan diri. Kemudian oleh anggota dilakukan pengejaran dan berhasil mengamankan 3 (tiga) orang yang di duga sebagai pemakai narkoba,” ujar Kompol Anjas Asmara.

Selain tiga orang pecandu narkoba, Polisi turut mengankan barang bukti 5 (lima) buah bong (alat hisap) shabu yang baru siap digunakan dan beberapa bungkus pelastik serta 1 (satu) unit sepeda motor tanpa dokumen lengkap.

“Terhadap ke tiga orang yang diamankan berikut barang bukti diboyong ke Polsek Medan Area guna pemeriksaan lebih lanjut. Sedangkan menindak lanjuti terobosan pernyataan sikap “Menolak dan Anti Narkoba”, serta Pencegahan, Penanggulangan, Pemberantasan dan Peredaran gelap Narkotika (P4GN), pelaksanaan pemasangan Spanduk “Menolak dan Anti Narkoba” serta pengecekan Kampung Narkoba, telah selesai dilaksanakan dengan aman dan terkendali,” pungkas Kompol Anjas Asmara.(W02)



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Warga Meninggal, Ketua Pewarta Melayat dan Berikan Bantuan

Warga Meninggal, Ketua Pewarta Melayat dan Berikan Bantuan

Bakopam Bersama Polda Sumut Sukses Gelar Desiminasi Pemilu Damai 2024 di Kota Sibolga

Bakopam Bersama Polda Sumut Sukses Gelar Desiminasi Pemilu Damai 2024 di Kota Sibolga

Kapolsek Tegaskan tidak Ada Judi Tembak Ikan di Wilkum Polsek Delitua

Kapolsek Tegaskan tidak Ada Judi Tembak Ikan di Wilkum Polsek Delitua

Polda Sumut Atensi Kasus Pelemparan Bom Molotov Ke Rumah Wartawan di Pancur Batu

Polda Sumut Atensi Kasus Pelemparan Bom Molotov Ke Rumah Wartawan di Pancur Batu

GKN di Pemukiman Padat Penduduk, Satresnarkoba Polrestabes Medan Tangkap Pengedar Narkoba

GKN di Pemukiman Padat Penduduk, Satresnarkoba Polrestabes Medan Tangkap Pengedar Narkoba

Polres Madina Bakar Ganja Hasil Operasi Oktober- Desember 2023

Polres Madina Bakar Ganja Hasil Operasi Oktober- Desember 2023

Komentar
Berita Terbaru