Sabtu, 03 Januari 2026

Pj Walikota P.Sidimpuan Berikan Hak Suara Di TPS 08 Kelurahan Tano Bato

Administrator
Kamis, 15 Februari 2024 11:42 WIB
Pj Walikota P.Sidimpuan Berikan Hak Suara Di TPS 08 Kelurahan Tano Bato
Istimewa
P.Sidimpuan |halomedan.com -

Pj Walikota Padangsidimpuan Dr. H. Letnan Dalimunthe , S.K.M, M.Kes bersama istri, Masroini, melakukan pencoblosan di TPS 08 Kel. Tano Bato Kec. Padangsidimpuan Utara,kota Padangsidimpuan,Sumatera Utara,Rabu (14/2/2024).

Ia mengaku tidak mengalami kesulitan dalam pelaksanaan pencoblosan surat suara di Pemilu 2024 ini.

"Saya bersama istri telah melaksanakan hak saya sebagai warga negara untuk menyampaikan aspirasi," kata Letnan usai melakukan pencoblosan.

Ia mengaku tidak mengalami kesulitan dalam pelaksanaan pencoblosan untuk 5 surat suara yakni untuk pemilihan Capres dan Cawapres, DPD RI, DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kota Padangsidimpuan.

Letnan meyakini, dengan berbagai edukasi dan sosialisasi yang dilakukan KPU dan pemerintah telah berjalan optimal sehingga masyarakat tidak mengalami kendala dalam menyalurkan aspirasinya.

Baca Juga:
"Saya pikir sarana dan prasarana Pemilu ini sudah cukup. Saya yakin sosialisasi yang dilakukan KPU sudah cukup masif. Dan saya yakin warga Kota Padangsidimpuan tidak mendapatkan kendala apapun dalam pelaksanaan pemilu ini," ujarnya.

Ia mengimbau kepada seluruh masyarakat Kota Padangsidimpuan untuk dapat menyalurkan aspirasinya dengan datang ke TPS setempat serta dalam pelaksanaannya berlangsung jujur, adil dan kondusif.

"Saya sebagai Pj Walikota berharap pemilihan umum 14 Februari ini berjalan jujur adil kemudian kondusif seperti yang kita harapkan semuanya. Semua masyarakat antusias datang ke TPS," ujarnya.

Ia berharap seluruh tahapan Pemilu mulai dari pencoblosan hingga perhitungan di TPS dapat berjalan lancar, aman dan kondusif.

Baca Juga:
"Mudah-mudahan pada saatnya nanti sesuai dengan jadwal dan berjalan aman dan kondusif," ungkapnya.(zal)



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
Sumber
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
RANZ Kota Medan Dukung Ide Wali Kota Rico Waas buat UPT BPBD di Medan Utara

RANZ Kota Medan Dukung Ide Wali Kota Rico Waas buat UPT BPBD di Medan Utara

Perdana Di Sumut, Kajari Tanjungbalai Disambut Wali Kota Dengan Adat Budaya Melayu

Perdana Di Sumut, Kajari Tanjungbalai Disambut Wali Kota Dengan Adat Budaya Melayu

Gandeng Bank Sumut, Walikota Pematangsiantar Wesly Silalahi Lakukan Percepatan Penyediaan Rumah Bersubsidi

Gandeng Bank Sumut, Walikota Pematangsiantar Wesly Silalahi Lakukan Percepatan Penyediaan Rumah Bersubsidi

Rico Waas dan Kombes Calvjin Bersinergi Majukan Kota Medan dan Sukseskan Program Presiden

Rico Waas dan Kombes Calvjin Bersinergi Majukan Kota Medan dan Sukseskan Program Presiden

Eks Kadis PMD Padangsidimpuan Klaim Jadi Korban Permainan Jaksa, Bongkar Aliran Dana Rp 500 Juta

Eks Kadis PMD Padangsidimpuan Klaim Jadi Korban Permainan Jaksa, Bongkar Aliran Dana Rp 500 Juta

Wakil Wali Kota Medan Zakiyuddin Harahap: "Lampu Jalan Bukan Sekadar Diperbaiki, Tapi Harus Kita Jaga Bersama"

Wakil Wali Kota Medan Zakiyuddin Harahap: "Lampu Jalan Bukan Sekadar Diperbaiki, Tapi Harus Kita Jaga Bersama"

Komentar
Berita Terbaru