Sabtu, 03 Januari 2026

Bupati Labuhanbatu Tunjuk Ponpes Darus Solihin Sebagai Petugas TPHD

Administrator
Senin, 07 Oktober 2019 11:48 WIB
Bupati Labuhanbatu Tunjuk Ponpes Darus Solihin Sebagai Petugas TPHD

RANTAUPRAPAT, Bupati Labuhanbatu H Andi Suhaimi Dalimunthe, ST, MT secara spontan menghunjuk Pimpinan Pondok Pesantren Darus Solihin Labuhanbatu Muhammad Tholib, S.Pd.I pada musim haji tahun 2020 mendatang sebagai petugas TPHD (Tim Pembimbing Haji Daerah) Kabupaten Labuhanbatu.

Pernyataan spontan tersebut diungkapkan Bupati Labuhanbatu H Andi Suhaimi Dalimunthe, ST, MT pada acara Peresmian Gedung Baru serta Peletakan Batu Pertama Pembangunan Pondok Pesantren Darus Solihin Labuhanbatu dan Tabligh Akbar, Minggu (6/10/2019) siang di Halaman Ponpes Darus Solihin yang berlokasi di Kelurahan Aek Paing Kecamatan Rantau Utara.

“Insya Allah Tahun 2020 pak ustadz Muhammad Tholib akan kita naikkan menjadi petugas TPHD Kabupaten Labuhanbatu, ini adalah petunjuk dari Allah SWT,” kata Andi Suhaimi.

Lebih lanjut Bupati Labuhanbatu ini mengatakan, Pemerintah hari ini terus akan berbuat, tahun 2019 kita sudah berbuat, memang tidak banyak tapi insya Allah ini kita sudah mulai. Saya mempunyai program tahun 2019 mungkin pesantren ini juga mendapatkan, yaitu program saya setiap pesantren akan mendapatkan/saya hibahkan uang sebanyak 100 juta dan juga panti asuhan, semua panti asuhan insya Allah sudah kita lounchingkan juga di pendopo mendapatkan 50 juta setiap panti asuhan yang ada di Kabupaten Labuhanbatu.

Begitu juga dengan anak-anak kita yang menimba ilmu ke Kairo Mesir, kita buat peningkatan-peningkatan, insya Allah sudah ada 15 orang dan 1 orang di Yaman, yang di Yaman sudah berangkat dan yang ke Kairo mungkin dalam waktu dekat akan berangkat yang 5 orang lagi, mereka ini adalah pengganti-pengganti kita, pengganti-pengganti ulama-ulama kita nantinya, kalau tidak hari ini kita persiapkan anak-anak kita kapan lagi, jelas Andi Suhaimi.

Kapolres Labuhanbatu AKBP Agus Darojat, SIK. MH dalam sambutannya mengatakan, generasi-generasi penerus ini harus selalu kita tumbuhkan dan kembangkan karena kedepan nanti adik-adik kita seperti ini yang memiliki ketaqwaan dan memiliki kebaikan bangsa dan negara.

Sebagai warga baru di Kabupaten Labuhanbatu kami mohon dukungannya agar pak ustadz dan bapak/ibu semua dapat sama-sama mendukung ketertiban wilayah Labuhanbatu, pinta Kapolres Agus Darojat.

Pimpinan Pondok Pesantren Darus Solihin Labuhanbatu Muhammad Tholib, S.Pd.I pada kesempatan itu menjelaskan, selain peresmian gedung baru, dilaksanakan juga peletakan batu pertama pembangunan gedung pondok pesantren diatas tanah 2,5 rante yang akan dibangun gedung tiga tingkat 18 lokal dengan biaya 1,5 Millyar.

Menurut Muhammad Tholib, 1 meter tanah ini harganya 100 ribu, maka ada berjumlah kira-kira 1000 meter, kalau 1000 meter berarti 2,5 rante, alhamdulillah sudah kita bayar uang jadinya 10 juta, diatas bangunan yang masih hutang inilah mau dibangun gedung tiga tingkat tersebut,

Setelah Muhammad Tholib memaparkan kondisi tanah untuk pembangunan gedung itu, secara spontan Bupati Labuhanbatu H Andi Suhaimi Dalimunthe, ST, MT memberikan pengakuan bahwa dari tanah yang 2,5 rante tersebut, 1 rante akan dibayar olehnya.

Kegiatan Peresmian Gedung Baru Drs. H. Taufik Rahim Lubis serta Peletakan Batu Pertama Pembangunan Pondok Pesantren Darus Solihin Labuhanbatu tersebut dihiasi dengan mendengarkan lantunan suara Qori Dunia Syekh Mahmood Shahat Anwar dari Mesir membaca/menghapal Al Qur’an, setelah itu kegiatan diisi dengan ceramah agama yang disampaikan Ustadz H Syamsul Arifin Nababan dari Jakarta.(MSN)



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Berita Terkait
EKSKLUSIF SUMUT24 | Tourism Malaysia 2026 Diluncurkan di Bukit Bintang, Kuala Lumpur

EKSKLUSIF SUMUT24 | Tourism Malaysia 2026 Diluncurkan di Bukit Bintang, Kuala Lumpur

Kapolres Asahan Pimpin Korps Raport Kenaikan Pangkat dan Pelepasan Purna Bhakti Personel Polres Asahan

Kapolres Asahan Pimpin Korps Raport Kenaikan Pangkat dan Pelepasan Purna Bhakti Personel Polres Asahan

Hari Pertama Kerja Tahun 2026, Kejari Labuhanbatu Tingkatkan Status Penyidikan Dugaan Korupsi Dana Hibah Pramuka

Hari Pertama Kerja Tahun 2026, Kejari Labuhanbatu Tingkatkan Status Penyidikan Dugaan Korupsi Dana Hibah Pramuka

Malam Tahun Baru di Pengungsian, Bobby Nasution Dampingi Presiden Prabowo Beri Harapan untuk Warga Batuhula

Malam Tahun Baru di Pengungsian, Bobby Nasution Dampingi Presiden Prabowo Beri Harapan untuk Warga Batuhula

Wanita Korban Penganiayaan Petrus Minta Penyidik Unit PPA Polres Pelabuhan Belawan Profesional

Wanita Korban Penganiayaan Petrus Minta Penyidik Unit PPA Polres Pelabuhan Belawan Profesional

Bakopam Sumut Gelar Silaturrahmi Tahun Baru di Kediaman Anggota DPR RI Maruli Siahaan

Bakopam Sumut Gelar Silaturrahmi Tahun Baru di Kediaman Anggota DPR RI Maruli Siahaan

Komentar
Berita Terbaru