Sabtu, 03 Januari 2026

Dihadapan Tokoh Agama, Kapolrestabes; Berjuang Menebar Kebaikan

Administrator
Jumat, 23 Agustus 2019 01:17 WIB
Dihadapan Tokoh Agama, Kapolrestabes; Berjuang Menebar Kebaikan

MEDAN – halomedan.co

Kapolrestabes Medan bersama tokoh agama dan tokoh masyarakat serta pengurus BKM melaksanakan sholat subuh berjamaah di mesjid Al Ikhlas Jalan Sidodame Kecamatan Medan Timur, Jumat (23/8).

Dalam pelaksanaan sholat subuh berjamaah, Kombes Dadang Hartanto didampingi oleh Kapoksek Medan Timur Kompol M Arifin serta personil Polsek Medan Timur.

Dihadapan para tokoh agama dan masyarakat, Dadang mengatakan kegiatan sholat subuh berjamaah dilakukan semata-mata untuk ibadah mendekatkan diri kepada Allah SWT.

” Program kami (kepolisian) untuk memakmurkan masjid dengan melaksanakan sholat subuh berjamaah, magrib mengaji dan jum’at barokah,” kata Dadang.

Kegiatan ini, lanjut Dadang dilaksanakan secara serentak setiap hari di jajaran Polrestabes Medan dan untuk mendapatkan ridho Allah dan sekaligus bersilaturahim kepada masyarakat serta menyampaikan informasi yang berkembang saat ini.

“Sholat subuh berjamaah bagi kepolisian bertujuan ingin membangun personel yang memiliki keimanan dan ketaqwaan yang kuat sehingga dalam pelaksanaan tugas dapat terkontrol dengan baik yaitu melayani masyarakat dan menjadi contoh suri tauladan serta menjadi tokoh dimasyarakat,” tambahnya.

Dengan adanya kegiatan ini, kepolisian dapat memakmurkan masjid agar semakin banyak yang datang ke mesjid dengan harapan berjuang menebar kebaikan dan bersilaturahmi dengan masyarakat. (Res)



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Berita Terkait
Kapolres Asahan Pimpin Korps Raport Kenaikan Pangkat dan Pelepasan Purna Bhakti Personel Polres Asahan

Kapolres Asahan Pimpin Korps Raport Kenaikan Pangkat dan Pelepasan Purna Bhakti Personel Polres Asahan

Hari Pertama Kerja Tahun 2026, Kejari Labuhanbatu Tingkatkan Status Penyidikan Dugaan Korupsi Dana Hibah Pramuka

Hari Pertama Kerja Tahun 2026, Kejari Labuhanbatu Tingkatkan Status Penyidikan Dugaan Korupsi Dana Hibah Pramuka

Malam Tahun Baru di Pengungsian, Bobby Nasution Dampingi Presiden Prabowo Beri Harapan untuk Warga Batuhula

Malam Tahun Baru di Pengungsian, Bobby Nasution Dampingi Presiden Prabowo Beri Harapan untuk Warga Batuhula

Wanita Korban Penganiayaan Petrus Minta Penyidik Unit PPA Polres Pelabuhan Belawan Profesional

Wanita Korban Penganiayaan Petrus Minta Penyidik Unit PPA Polres Pelabuhan Belawan Profesional

Bakopam Sumut Gelar Silaturrahmi Tahun Baru di Kediaman Anggota DPR RI Maruli Siahaan

Bakopam Sumut Gelar Silaturrahmi Tahun Baru di Kediaman Anggota DPR RI Maruli Siahaan

BAKOPAM Sumut Gelar Jum’at Berkah, Santuni Anak Yatim di Awal Tahun 2026

BAKOPAM Sumut Gelar Jum’at Berkah, Santuni Anak Yatim di Awal Tahun 2026

Komentar
Berita Terbaru