Sabtu, 03 Januari 2026

Wawako Padang Sidempuan Ajak ASN Untuk Berzakat

Administrator
Selasa, 27 April 2021 09:05 WIB
Wawako Padang Sidempuan Ajak ASN Untuk Berzakat

PSP, Halomedan.co
Wakil Wali Kota Padangsidimpuan Arwin Siregar menerima Audensi Badan Amil Zakat Nasional Daerah Kota Padangsidimpuan (BAZNAS), Selasa (27/4) diruang kerja Wakil Wali Kota.

Kedatangan Ketua BAZNAS Kota Padangsidimpuan Zainal Arifin Tampubolon bersama dengan jajaran untuk menjalin silaturahmi juga memohon bimbingan dan arahan terkait peningkatan sarana prasarana BAZNAS kota Padangsidimpuan.

Beliau menyampaikan beberapa tahun terakhir terjadi tren penurunan ASN di Lingkungan Pemerintah Kota Padangsidimpuan yang tidak aktif lagi menyerahkan zakat, infaq, sodaqohnya (ZIS), katanya.

Menurutnya ada berbagai faktor yang mempengaruhi diantaranya terjadinya rotasi ASN, dan juga BAZNAS kota Padangsidimpuan yang baru dilantik belum maksimal dalam menjalankan tugas dan fungsinya, ujar beliau.

Zainal juga mengungkapkan akan perlunya sarana transportasi, juga kondisi kantor BAZNAS kota Padangsidimpuan yang perlu renovasi kecil-kecilan agar tidak bocor lagi, ungkapnya.

Menanggapi hal tersebut Wakil Walikota Arwin Siregar menyebut baru mengetahui akan jumlah keaktifan ASN yang aktif menyalurkan ZIS melalui BAZNAS, tanggapnya.

“Barangkali perlu kita buat surat edaran, dan dibantu Kominfo untuk penyiaran keliling maupun di radio dan platform media lainnya”, katanya.

Wawako Arwin menambahkan, Kantor BAZNAS Kota Padangsidimpuan memang sudah perlu di renovasi, melihat kondisinya jangan sampai ada lagi kebocoran dan dipoles dengan cat, ujarnya.

Turut hadir Asisten I Pemerintahan dan Kabag Kesejahteraan Rakyat.rel



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Berita Terkait
Hari Pertama Kerja Tahun 2026, Kejari Labuhanbatu Tingkatkan Status Penyidikan Dugaan Korupsi Dana Hibah Pramuka

Hari Pertama Kerja Tahun 2026, Kejari Labuhanbatu Tingkatkan Status Penyidikan Dugaan Korupsi Dana Hibah Pramuka

Malam Tahun Baru di Pengungsian, Bobby Nasution Dampingi Presiden Prabowo Beri Harapan untuk Warga Batuhula

Malam Tahun Baru di Pengungsian, Bobby Nasution Dampingi Presiden Prabowo Beri Harapan untuk Warga Batuhula

Wanita Korban Penganiayaan Petrus Minta Penyidik Unit PPA Polres Pelabuhan Belawan Profesional

Wanita Korban Penganiayaan Petrus Minta Penyidik Unit PPA Polres Pelabuhan Belawan Profesional

Bakopam Sumut Gelar Silaturrahmi Tahun Baru di Kediaman Anggota DPR RI Maruli Siahaan

Bakopam Sumut Gelar Silaturrahmi Tahun Baru di Kediaman Anggota DPR RI Maruli Siahaan

BAKOPAM Sumut Gelar Jum’at Berkah, Santuni Anak Yatim di Awal Tahun 2026

BAKOPAM Sumut Gelar Jum’at Berkah, Santuni Anak Yatim di Awal Tahun 2026

Bakopam Sumut Bertahun Baru di Kediaman Tokoh Masyarakat RE Nainggolan

Bakopam Sumut Bertahun Baru di Kediaman Tokoh Masyarakat RE Nainggolan

Komentar
Berita Terbaru