Senin, 19 Januari 2026

Wali Kota Tanjungbalai Terima Audiensi Pengurus dan Panitia Bona Taon PPSD

Administrator
Rabu, 14 Januari 2026 16:32 WIB
Wali Kota Tanjungbalai Terima Audiensi Pengurus dan Panitia Bona Taon PPSD
istimewa
halomedan.com -TANJUNGBALAI, Wali Kota Tanjungbalai, Mahyaruddin Salim diruangan kerjanya menerima audiensi Pengurus dan Panitia Bona Taon Parsadaan Pomparan Somba Debata (PPSD) Kota Tanjungbalai, Rabu (14/1/2026).

Ketua PPSD Kota Tanjungbalai R. Siahaan, didampingi Ketua Panitia Bona Taon Arifin Siahaan dalam audiensi itu menerangkan kegiatan Bona Taon PPSD akan digelar pada Sabtu (17/1/2026) di Gedung Serbaguna HKBP Sirantau.

Selain mengundang secara resmi, pertemuan tersebut juga dimanfaatkan untuk bersilaturahmi dengan Pemerintah Kota Tanjungbalai.

Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Tanjungbalai Mahyaruddin Salim menyampaikan apresiasi atas kunjungan Pengurus dan Panitia Bona Taon PPSD serta menyatakan kesediaannya untuk menghadiri acara tersebut.

Wali Kota berharap audiensi ini dapat mempererat hubungan antara Pemerintah Kota Tanjungbalai dan PPSD, serta mendorong kolaborasi dalam mendukung program pembangunan daerah.

"Keberagaman suku dan budaya di Kota Tanjungbalai merupakan kekayaan yang harus dijaga bersama untuk mendukung terwujudnya visi Tanjungbalai EMAS, yakni Elok, Maju, Agamais, dan Sejahtera," ujar Wali Kota.

Ia juga berharap PPSD Kota Tanjungbalai dapat terus berperan aktif dan berkontribusi dalam mendukung program-program Pemerintah Kota Tanjungbalai.

Hadir dalam kegiatan audiensi tersebut , Asisten Administrasi dan Umum Pemko Tanjungbalai, Walman Riadi P. Girsang dan Pengurus PPSD lainnya. (eko)



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Bambang Sumantri
Sumber
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
RANZ Kota Medan Dukung Ide Wali Kota Rico Waas buat UPT BPBD di Medan Utara

RANZ Kota Medan Dukung Ide Wali Kota Rico Waas buat UPT BPBD di Medan Utara

Topan Didakwa Terima Suap, Jaga Marwah: KPK Usut Proyek Dinas PU Kota Medan TA 2021-2022

Topan Didakwa Terima Suap, Jaga Marwah: KPK Usut Proyek Dinas PU Kota Medan TA 2021-2022

Perdana Di Sumut, Kajari Tanjungbalai Disambut Wali Kota Dengan Adat Budaya Melayu

Perdana Di Sumut, Kajari Tanjungbalai Disambut Wali Kota Dengan Adat Budaya Melayu

Gandeng Bank Sumut, Walikota Pematangsiantar Wesly Silalahi Lakukan Percepatan Penyediaan Rumah Bersubsidi

Gandeng Bank Sumut, Walikota Pematangsiantar Wesly Silalahi Lakukan Percepatan Penyediaan Rumah Bersubsidi

Terima Kunjungan Banggar DPR RI,  Gubernur Sumut Bobby Nasution Minta Transfer ke Daerah 3T Jadi Perhatian

Terima Kunjungan Banggar DPR RI, Gubernur Sumut Bobby Nasution Minta Transfer ke Daerah 3T Jadi Perhatian

Terbongkar di Sidang Kebohongan Mantan Mulyono Ternyata Terima Suap Rp1,175 M, Bukan Rp200 Juta

Terbongkar di Sidang Kebohongan Mantan Mulyono Ternyata Terima Suap Rp1,175 M, Bukan Rp200 Juta

Komentar
Berita Terbaru