Jumat, 24 Oktober 2025

Squad Armada Pendawa Peringati HUT ke-80 RI di Puncak Gunung Sibayak

Administrator
Selasa, 19 Agustus 2025 19:55 WIB
Squad Armada Pendawa Peringati HUT ke-80 RI di Puncak Gunung Sibayak
Istimewa
Karo – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Squad Armada Pendawa menggelar kegiatan pendakian sekaligus upacara sederhana di Puncak Gunung Sibayak, Kabupaten Karo, pada Minggu, 17 Agustus 2025.

Empat anggota Squad Armada Pendawa yakni Nofal, Agung, Farhan, dan Cahyo ikut serta dalam pendakian yang penuh semangat kebangsaan tersebut. Mereka mengibarkan bendera Merah Putih bersama bendera Pendawa dan bendera Squad Armada Pendawa di puncak gunung yang berada di ketinggian 2.212 meter di atas permukaan laut itu.

Selain pengibaran bendera, para anggota juga melaksanakan hening cipta sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan Indonesia.

Ketua Umum PB Pendawa Indonesia, H. Ruslan, SH, memberikan apresiasi atas inisiatif Squad Armada Pendawa dalam memperingati kemerdekaan dengan cara yang unik dan penuh makna tersebut.

"Saya sangat mengapresiasi semangat Squad Armada Pendawa yang merayakan HUT RI ke-80 di Puncak Gunung Sibayak. Kegiatan ini tidak hanya menunjukkan kecintaan terhadap alam, tetapi juga wujud penghormatan dan rasa syukur atas kemerdekaan bangsa," ujar Ruslan, Senin (18/8).

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
Sumber
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Ketum PB Pendawa Indonesia Bersilaturahmi dengan Sultan Deli Tuanku Mahmud Arya Lamanjiji

Ketum PB Pendawa Indonesia Bersilaturahmi dengan Sultan Deli Tuanku Mahmud Arya Lamanjiji

DPAC Pendawa Hamparan Perak Gelar Syukuran, Bukti Soliditas dan Kekompakan Kader

DPAC Pendawa Hamparan Perak Gelar Syukuran, Bukti Soliditas dan Kekompakan Kader

PB Pendawa Indonesia Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke-74 kepada Presiden Prabowo Subianto

PB Pendawa Indonesia Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke-74 kepada Presiden Prabowo Subianto

DPC Pendawa Kab. Langkat Gelar Rapat Kerja untuk Penguatan Organisasi,

DPC Pendawa Kab. Langkat Gelar Rapat Kerja untuk Penguatan Organisasi,

PB Pendawa Indonesia Audiensi ke Sekretariat Kabinet RI, Perkenalkan Eksistensi di Tingkat Nasional

PB Pendawa Indonesia Audiensi ke Sekretariat Kabinet RI, Perkenalkan Eksistensi di Tingkat Nasional

Ketua DPW Pendawa Sumut Serahkan SK Kepengurusan Srikandi Pendawa Kota Binjai

Ketua DPW Pendawa Sumut Serahkan SK Kepengurusan Srikandi Pendawa Kota Binjai

Komentar
Berita Terbaru