Jumat, 02 Januari 2026

Ketua DPD IKANAS Sumut Dr. Asren Nasution Sampaikan Duka Cita atas Wafatnya Ibunda Sekretaris DPD

Administrator
Senin, 21 Juli 2025 10:46 WIB
Ketua DPD IKANAS Sumut Dr. Asren Nasution Sampaikan Duka Cita atas Wafatnya Ibunda Sekretaris DPD
Istimewa

Medan – Keluarga besar Dewan Pengurus Daerah (DPD) Ikatan Keluarga Nasution (IKANAS) Provinsi Sumatera Utara tengah berduka. Ibunda tercinta dari Sekretaris DPD IKANAS Sumut, Amir Hamdani Nasution, SH.I., MH, yakni Ibu Rafiah Lubis, telah berpulang ke rahmatullah.

Kabar duka ini disampaikan langsung oleh Ketua DPD IKANAS Sumatera Utara, Dr. Asren Nasution, yang menyampaikan belasungkawa mendalam atas kepergian almarhumah.

> "Atas nama pribadi dan seluruh jajaran pengurus DPD IKANAS Sumatera Utara, saya menyampaikan duka cita yang mendalam. Semoga almarhumah Ibu Rafiah Lubis mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT, diampuni segala dosanya, dan diterima segala amal ibadahnya," ujar Dr. Asren Nasution, Senin (21/7/2025).

Dr. Asren juga menyampaikan doa dan harapan agar keluarga yang ditinggalkan, khususnya Amir Hamdani Nasution dan keluarga besar, diberikan ketabahan dan kekuatan dalam menghadapi cobaan ini.

> "Kami segenap keluarga besar IKANAS turut mendoakan agar beliau husnul khotimah. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan keteguhan hati," tambahnya.

Kepergian Ibu Rafiah Lubis meninggalkan duka yang mendalam tidak hanya bagi keluarga besar Nasution, tetapi juga bagi lingkungan dan masyarakat yang mengenal sosok beliau sebagai pribadi yang sederhana, religius, dan penuh kasih sayang.

Jenazah almarhumah dimakamkan di kampung halamannya, dikelilingi oleh keluarga dan handai taulan yang datang memberikan penghormatan terakhir.red



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
Sumber
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Plt Ketua Golkar Sumut Tuding Kepemimpinan Ijeck Tak Mengakomodir Kader: Partai Tidak Dalam Kondisi Darurat

Plt Ketua Golkar Sumut Tuding Kepemimpinan Ijeck Tak Mengakomodir Kader: Partai Tidak Dalam Kondisi Darurat

Ketua Umum Gema Santri Nusa : Waspada Gerakan Radikal Jelang Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Apalagi Pasca Bencana

Ketua Umum Gema Santri Nusa : Waspada Gerakan Radikal Jelang Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Apalagi Pasca Bencana

DPD Golkar Sumut Soroti Kejanggalan Penunjukan Plt Ketua dan Tegaskan Loyalitas Kader

DPD Golkar Sumut Soroti Kejanggalan Penunjukan Plt Ketua dan Tegaskan Loyalitas Kader

Ketua MPW Pemuda Pancasila Sumut Hadiri Syukuran Milad Japto Soerjosoemarno

Ketua MPW Pemuda Pancasila Sumut Hadiri Syukuran Milad Japto Soerjosoemarno

Ketua MPC PP Rohul Dan Mahasiswa, Galang Dana Untuk Korban Bencana Sumatera

Ketua MPC PP Rohul Dan Mahasiswa, Galang Dana Untuk Korban Bencana Sumatera

Ibnu Hajar Ucapkan Selamat atas Terpilihnya Hasyim SE sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan untuk Ketiga Kalinya

Ibnu Hajar Ucapkan Selamat atas Terpilihnya Hasyim SE sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan untuk Ketiga Kalinya

Komentar
Berita Terbaru