Rabu, 28 Januari 2026

DPC Pendawa Deli Serdang Jenguk Anggota yang Sakit

Administrator
Kamis, 01 Mei 2025 19:16 WIB
DPC Pendawa Deli Serdang Jenguk Anggota yang Sakit
Istimewa
Deli Serdang — Ketua DPC Pendawa Kabupaten Deli Serdang, Mas Sobirin, didampingi Ketua DPAC Pendawa Kecamatan Galang, Mas Abadi, melakukan kunjungan silaturahmi dengan menjenguk salah satu anggotanya, Mas Amsar, yang tengah sakit, Rabu (1/5).

Kunjungan tersebut disambut haru oleh Mas Amsar. Ia menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan kepedulian dari pengurus DPC Pendawa Deli Serdang. "Saya sangat terharu dan berterima kasih atas kunjungan Ketua DPC Mas Sobirin dan jajaran pengurus yang selalu memperhatikan anggotanya," ucap Amsar.

Dalam kesempatan itu, Mas Sobirin dan Mas Abadi turut mendoakan kesembuhan bagi Mas Amsar. Mereka juga menyampaikan salam dan pesan dari Ketua Umum PB Pendawa Indonesia, H. Ruslan, S.H. "Ketua umum selalu menekankan bahwa kehadiran Pendawa harus menebar kebaikan," ujar Sobirin.

Baca Juga:
Sobirin menambahkan, paguyuban Pendawa senantiasa mengedepankan silaturahmi dan kebersamaan, baik dalam suasana suka maupun duka. "Melalui silaturahmi, kita pererat tali persaudaraan sesama anggota. Mari kita jaga dan rawat persaudaraan ini agar kehadiran Pendawa bermanfaat bagi anggota dan masyarakat," pungkasnya.rel

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
Sumber
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
PB Pendawa Indonesia Tegas Tolak Wacana Polri di Bawah Kementerian,Dukung Dibawah Presiden

PB Pendawa Indonesia Tegas Tolak Wacana Polri di Bawah Kementerian,Dukung Dibawah Presiden

99 Anggota Satgas Satria Pendawa Ikuti Diklat Fisik dan Kanuragan di Langkat

99 Anggota Satgas Satria Pendawa Ikuti Diklat Fisik dan Kanuragan di Langkat

PB Pendawa Indonesia Sampaikan Duka Cita atas Wafatnya Abdul Rahman Lubis

PB Pendawa Indonesia Sampaikan Duka Cita atas Wafatnya Abdul Rahman Lubis

Sultan Deli M.Lamanjiji Perkasa Alam Bersilaturahmi ke Kediaman Ketum PB Pendawa Indonesia

Sultan Deli M.Lamanjiji Perkasa Alam Bersilaturahmi ke Kediaman Ketum PB Pendawa Indonesia

DPW Pendawa Sumut Salurkan Bantuan Sembako kepada Anggota Terdampak Banjir di Medan

DPW Pendawa Sumut Salurkan Bantuan Sembako kepada Anggota Terdampak Banjir di Medan

Sambut Tahun 2026, DPAC Pendawa Kecamatan Patumbak Gelar Syukuran dan Doa Bersama

Sambut Tahun 2026, DPAC Pendawa Kecamatan Patumbak Gelar Syukuran dan Doa Bersama

Komentar
Berita Terbaru