Jumat, 02 Januari 2026

Wakil Bupati Asahan Ikuti Rakornis TMMD ke 124

Administrator
Kamis, 24 April 2025 00:09 WIB
Wakil Bupati Asahan Ikuti Rakornis TMMD ke 124
Ist
ASAHAN I Wakil Bupati Asahan, Rianto, SH., MAP mengikuti kegiatan Video Conference (Vicon) rapat koordinasi teknis (Rakornis) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-124 Tahun Anggaran 2025 yang bertema "Dengan Semangat TMMD Mewujudkan Pemerataan Pembangunan dan Ketahanan Nasional di Wilayah".

Rakornis dipimpin langsung oleh Waaster Kasad Brigjen TNI Taufiq Shobri yang berlangsung di Ruang Aula Nuri Makodim 0208/AS pada Kamis (24/04/2025). Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 0208/As Letkol Inf M. Bassarewan, S. Hub. Int, Sekda Kab. Asahan Drs. Zainal Aripin Sinaga, MH, dan Kepala Baperida Kabupaten Asahan diwakili oleh Hadi Prasetya Penata Ahli Perencana Baperida Kabupaten Asahan.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Asahan menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap pelaksanaan TMMD ke-124 Kodim 0208/As. "Kami berharap kegiatan TMMD ini dapat mempercepat pembangunan daerah, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dan memperkuat kemanunggalan antara TNI dan masyarakat di Kabupaten Asahan", ungkapnya.

Waaster Kasad Brigjen TNI Taufiq Shobri dalam bimbingannya menyampaikan beberapa poin penting, antara lain memperhatikan rencana umum TMMD agar tujuan dan sasaran tercapai dengan baik, melaksanakan koordinasi dengan pihak terkait secara melekat, merencanakan kegiatan TMMD dengan baik sehingga selesai tepat waktu dan tercapai target 100% saat penutupan TMMD.

Diketahui pelaksanaan kegiatan TMMD ke-124 Kodim 0208/As akan berlangsung pada tanggal 6 Mei sampai 4 Juni 2025 di Desa Silo Bonto Kecamatan Silau Laut Kabupaten Asahan. Kegiatan ini bertujuan untuk mempercepat pembangunan daerah, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dan memperkuat kemanunggalan antara TNI dan masyarakat. (dre)

Baca Juga:
Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Sumber
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Wakil Wali Kota Medan Apresiasi Macan Asia Indonesia, Program Rumah Pangan Murah Bantuan Nyata Untuk Masyarakat

Wakil Wali Kota Medan Apresiasi Macan Asia Indonesia, Program Rumah Pangan Murah Bantuan Nyata Untuk Masyarakat

Wakil Wali Kota Medan Jamu Makan Siang Ketua Umum PWI Pusat

Wakil Wali Kota Medan Jamu Makan Siang Ketua Umum PWI Pusat

Wakil Wali Kota Medan Minta IPQAH Lakukan Pembinaan Bagi Imam Masjid Guna Kefasihan Bacaan AlQuran

Wakil Wali Kota Medan Minta IPQAH Lakukan Pembinaan Bagi Imam Masjid Guna Kefasihan Bacaan AlQuran

Wakil Wali Kota Medan Zakiyuddin Harahap: "Lampu Jalan Bukan Sekadar Diperbaiki, Tapi Harus Kita Jaga Bersama"

Wakil Wali Kota Medan Zakiyuddin Harahap: "Lampu Jalan Bukan Sekadar Diperbaiki, Tapi Harus Kita Jaga Bersama"

Lantik Wakil Rektor UNPERBA, Bamsoet Dorong Penguatan Tata Kelola dan Kontribusi Akademik Perguruan Tinggi

Lantik Wakil Rektor UNPERBA, Bamsoet Dorong Penguatan Tata Kelola dan Kontribusi Akademik Perguruan Tinggi

Wakil Wali Kota Ikuti Sidang Paripurna Pemandangan Umum Fraksi-fraksi DPRD Medan tentang Pencegahan dan Penanggulangan Kebakaran

Wakil Wali Kota Ikuti Sidang Paripurna Pemandangan Umum Fraksi-fraksi DPRD Medan tentang Pencegahan dan Penanggulangan Kebakaran

Komentar
Berita Terbaru