Jumat, 02 Januari 2026

Sat Samapta Polresta Deli Serdang melaksanakan patroli dialogis di sejumlah tempat ibadah

Administrator
Minggu, 02 Februari 2025 22:43 WIB
Sat Samapta Polresta Deli Serdang melaksanakan patroli dialogis di sejumlah tempat ibadah
Istimewa

Deliserdang-Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif, Sat Samapta Polresta Deli Serdang melaksanakan patroli dialogis di sejumlah tempat ibadah, khususnya gereja, Minggu (02/01/2025).

Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Raphael Sandhy Cahya Priambodo, SIK saat dikonfirmasi mengatakan bahwa kegiatan patroli ini merupakan langkah preventif untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, khususnya jemaat yang sedang melaksanakan ibadah.

"Kegiatan patroli dialogis ini bertujuan untuk menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif, terutama saat pelaksanaan ibadah. Dengan kehadiran Polri, kami ingin memberikan rasa aman kepada para jemaat yang tengah beribadah," ujarnya.

Selain patroli dialogis, personel Sat Samapta Polresta Deli Serdang juga melaksanakan pengamanan di area sekitar gereja serta pengaturan arus lalu lintas guna memastikan kelancaran aktivitas para jemaat. Langkah ini sekaligus mencegah terjadinya potensi gangguan keamanan atau kemacetan di sekitar lokasi.

Diharapkan melalui kegiatan ini, masyarakat dapat melaksanakan ibadah dengan khusyuk tanpa rasa khawatir. Polresta Deli Serdang juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan segera melaporkan kepada pihak kepolisian jika menemukan hal-hal mencurigakan.

Dengan komitmen ini, Polresta Deli Serdang terus menunjukkan dedikasinya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.(##Humas Polresta DS)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
Sumber
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Sumut Foundation Apresiasi Kepemimpinan AKBP Choky Sentosa Meliala dan Iwan Mashuri sebagai Garda Utama Perang Narkoba

Sumut Foundation Apresiasi Kepemimpinan AKBP Choky Sentosa Meliala dan Iwan Mashuri sebagai Garda Utama Perang Narkoba

Tim JCS Polrestabes Medan Ringkus Begal Sadis di Medan Estate.

Tim JCS Polrestabes Medan Ringkus Begal Sadis di Medan Estate.

Komitmen Pewarta Polrestabes Medan Terus Berlanjut Menebar Kepedulian di Program Jum'at Barokah

Komitmen Pewarta Polrestabes Medan Terus Berlanjut Menebar Kepedulian di Program Jum'at Barokah

Pelepasan Bantuan Sosial Polres Asahan untuk Korban Bencana di Kabupaten Langkat Sukses

Pelepasan Bantuan Sosial Polres Asahan untuk Korban Bencana di Kabupaten Langkat Sukses

Pewarta Polrestabes Medan Perkuat Solidaritas Lewat Kegiatan Jumat Barokah

Pewarta Polrestabes Medan Perkuat Solidaritas Lewat Kegiatan Jumat Barokah

Tersangka Narkoba Siap Bongkar Dugaan Rekayasa Penangkapan Sabu di Polres Dairi

Tersangka Narkoba Siap Bongkar Dugaan Rekayasa Penangkapan Sabu di Polres Dairi

Komentar
Berita Terbaru