Sabtu, 08 November 2025

Bobby Nasution Hadiri Rapat Koordinasi Bidang Pangan Bersama Menteri Zulhas

Administrator
Rabu, 22 Januari 2025 00:17 WIB
Bobby Nasution Hadiri Rapat Koordinasi Bidang Pangan Bersama Menteri Zulhas
Ist
Medan | Halomedan.com


Wali Kota Medan Bobby Nasution menghadiri Rapat Koordinasi Bidang Pangan Provinsi Sumatera Utara Tahun 2025 Bersama Menteri Koordinator (Menko) Bidang Pangan Republik Indonesia Zulkifli Hasan di Aula T Rizal Nurdin Rumah Dinas Gubernur Sumut Jalan Sudirman Medan, Selasa (21/1).

Rapat ini digelar untuk membahas sinergi Pemerintah Pusat dengan Pemerintah Daerah, khususnya Pemerintah Provinsi Sumut dalam rangka mempersiapkan target swasembada pangan yang dicanangkan Presiden RI Prabowo Subianto.


Selain Menteri Perdagangan (Mendag) RI Budi Santoso, sejumlah Wakil Menteri Kabinet Merah Putih, Kepala Lembaga terkait, Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni, unsur Forkopimda Sumut dan para Bupati/Wali kota se-Sumut turut hadir dalam rapat tersebut.


Dalam sambutannya, Menko Bidang Pangan RI Zulkifli Hasan menyampaikan akan pentingnya pelaksanaan sinkronisasi, koordinasi dan pengendalian program untuk swasembada pangan nasional di Sumut. Apalagi, ungkapnya, akan masuk panen raya, baik beras maupun jagung.

"Pemerintah telah memutuskan harga gabah jadi Rp.6.500 dan jagung jadi Rp.5.500 dari Rp.5.000. Tentu Bulog akan menyerap, tapi semua akan bertanggungjawab, Pak Gubernur, Pak Bupati mengerahkan kekuatan kita membeli panen," kata Zulkifli Hasan.

Oleh karenanya pria yang akrab disapa Zulhas ini mengajak Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi, Pemerintah Daerah serta stakeholder untuk saling berkolaborasi guna mewujudkan target swasembada pangan tersebut.

Dalam rapat tersebut juga dibahas sejumlah materi pangan di antaranya isu peningkatan jaringan irigasi, distribusi pupuk bersubsidi, pendayagunaan penyuluh pertanian, penyediaan bibit unggul (peternakan dan pertanian) serta ketersediaan dan harga pangan.red

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Sumber
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Menakar Penolakan AKBP Rossa Periksa Bobby Nasution hingga Pembakaran Rumah Hakim di Medan

Menakar Penolakan AKBP Rossa Periksa Bobby Nasution hingga Pembakaran Rumah Hakim di Medan

Inflasi Sumut Masih Tertinggi di Indonesia, Bukti Kebijakan Pemprov Guyur Cabai Merah 50 Ton ke Pasar Tak Efektif

Inflasi Sumut Masih Tertinggi di Indonesia, Bukti Kebijakan Pemprov Guyur Cabai Merah 50 Ton ke Pasar Tak Efektif

KPK Dinilai Abaikan Perintah Hakim Soal Pemeriksaan Bobby, Kornas KAMAK Desak KPK Jangan Tebang Pilih dalam Kasus Korupsi Proyek Jalan Sumut

KPK Dinilai Abaikan Perintah Hakim Soal Pemeriksaan Bobby, Kornas KAMAK Desak KPK Jangan Tebang Pilih dalam Kasus Korupsi Proyek Jalan Sumut

Bidan Farida : Tidak Ada Pungli Dalam UPKP Kabupaten Deli Serdang Tahun 2025

Bidan Farida : Tidak Ada Pungli Dalam UPKP Kabupaten Deli Serdang Tahun 2025

Gubernur Bobby Nasution Dukung Penuh Siswa Sumut Wakili Indonesia di Olimpiade Sains Internasional di Rusia

Gubernur Bobby Nasution Dukung Penuh Siswa Sumut Wakili Indonesia di Olimpiade Sains Internasional di Rusia

Gubernur Bobby Nasution Hadiri Wisuda Sarjana Univa Medan, Harapkan Kontribusi Alumni untuk Kemajuan Sumut

Gubernur Bobby Nasution Hadiri Wisuda Sarjana Univa Medan, Harapkan Kontribusi Alumni untuk Kemajuan Sumut

Komentar
Berita Terbaru