Peringati HUT ke 12, Harian SUMUT24 Buka Puasa Bersama Anak Yatim, Ini Kata Anto Genk
Medan I Hakomedan.com
Harian SUMUT24 genap berusia 12 tahun (17 Maret 2012-17 Maret 2024). Dalam memperingati hari jadi dan Syukurannya, Harian SUMUT24 menggelar buka puasa bersama anak yatim, bertempat di Sagar Cafe, Minggu (17/3).
Ketua PWI Sumut Farianda Putra Sinik dalam sambutannya mengatakan, Selamat dan sukses kepada Harian Sumut24 yang memperingati hari ulang tahunnya yang ke 12, semoga sukses terus dan menjadi media yang berpengaruh di Sumatera Utara, ucapnya.
Sementara itu CEO Sumut24 Group Rianto SH MH mengatakan, Harian Sumut24 genap berusia 12 tahun bertepatan pada 17 Maret 2024, Dengan bertambahnya usia SUMUT24 ini semoga kedepannya akan lebih baik lagi, apalagi persaingan media massa sudah sangatlah keras sehingga diperlukan kerja keras inovasi dan lainnya. Kami juga tak lupa mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada keluarga besar saya yang terus mendampingi dan memberikan semangat sehingga masih dapat bertahan hingga saat ini. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh kru SUMUT24 yang terus bekerja keras dalam mendapatkan informasi untuk disajikan kepada masyarakat, ucapnya.