Minggu, 04 Januari 2026

Dinkes Pakpak Bharat Terima Bantuan Alkes Dari Yayasan Satria Budi Dharma Setia

Administrator
Kamis, 08 Juli 2021 12:45 WIB
Dinkes Pakpak Bharat Terima Bantuan Alkes Dari Yayasan Satria Budi Dharma Setia

PAKPAK BHARAT , HALOMEDAN.CO

Dalam upaya antisipasiĀ  dan menekan penyebaran Covid-19 khususnya di wilayah Kabupaten pakpak Bharat, Pemkab pakpak Bharat terus melakukan berbagai upaya selain upaya sosialisasi protokol kesehatan yang terus menerus digencarkan serta pendisiplinan protokol kesehatan dilakukan secara masif Pemkab juga mengupayakan dukungan dari pihak lain untuk mengatasi penyebaran serta dampak Covid-19 di Kabupaten pakpak Bharat.

Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat melalui Dinas Kesehatan Pakpak Bharat,menerima sejumlah bantuanĀ  alat kesehatan dari Yayasan Satria Budi Dharma Setia .

Adapun bantuan alat kesehatan yang diterima oleh Dinkes Pakpak Bharat adalah Medical Face Mask 20 ribu pcs, Medical Infared Thernometer 10 pcs,Covid-19 Antigent Rapittest(Colloidal Gold) 2000 reaksi, Sample Colection Swab(Nasal) 2000 pcs serta Sample Colection swab(Throat) 2000 pcs.

Kepala Dinas Kesehatan Pakpak Bharat,dr.Thomas, menyampaikan rasa terima kasih ke Yayasan Satria Budi Dharma Setia yang telah memberikan sejumlah bantuan alkes dalam rangka penanggulan penyebaran COVID-19 khususnya di kabupaten Pakpak Bharat ini. Dia berharap bahwa bantuan yang diberikan ini bisa digunakan secara maksimal.

Kami Juga berterima Kasih kepada Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor karena bantuan ini merupakan inisiatif dan permohonan yang dilakukan oleh bapak Bupati kita” jelas Kadiskes dr.Thomas.

Ucapan terima kasih juga disampaikan oleh Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor kepada Yayasan Satria Budi Dharma Setia. Bupati Franc berpendapat dalam mengatasi Covid-19 ini diperlukan dukungan dan kontribusi dari berbagai pihak untuk bersama-sama menangani pandemi ini. karena masalah ini bukan hanya terjadi didaerah saja tetapi sudah masalah nasional bahkan masalah dunia.

Untuk menekan penyebaran Covid-19 di Kabupaten Pakpak Bharat, kita sudah melaksanakan vaksin massal bahkan kita sudah melebihi target yang ditetapkan oleh kementrian kesehatan. Namun begitu kami bersama Forkopimda Pakpak Bharat terus mengupayakan penekanan penyebaran Covid-19 termasuk tetap menganjurkan penerapan protokol kesehatan kepada Masyarakat yang sudah divaksin” Ujar Bupati Franc.

Bupati berharap dukungan yang diberikan oleh Yayasan Satria Budi Dharma Setia tersebut bisa dipergunakan semaksimal mungkin. Kepada masyarakat, Bupati Franc menghimbau untuk terus menerapkan prokol kesehatan serta mengikuti kebijakan pemerintah terkait Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).(rbm)



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Berita Terkait
Bukan hanya Manusia yang Menari

Bukan hanya Manusia yang Menari

EKSKLUSIF SUMUT24 | Tourism Malaysia 2026 Diluncurkan di Bukit Bintang, Kuala Lumpur

EKSKLUSIF SUMUT24 | Tourism Malaysia 2026 Diluncurkan di Bukit Bintang, Kuala Lumpur

Kapolres Asahan Pimpin Korps Raport Kenaikan Pangkat dan Pelepasan Purna Bhakti Personel Polres Asahan

Kapolres Asahan Pimpin Korps Raport Kenaikan Pangkat dan Pelepasan Purna Bhakti Personel Polres Asahan

Hari Pertama Kerja Tahun 2026, Kejari Labuhanbatu Tingkatkan Status Penyidikan Dugaan Korupsi Dana Hibah Pramuka

Hari Pertama Kerja Tahun 2026, Kejari Labuhanbatu Tingkatkan Status Penyidikan Dugaan Korupsi Dana Hibah Pramuka

Malam Tahun Baru di Pengungsian, Bobby Nasution Dampingi Presiden Prabowo Beri Harapan untuk Warga Batuhula

Malam Tahun Baru di Pengungsian, Bobby Nasution Dampingi Presiden Prabowo Beri Harapan untuk Warga Batuhula

Wanita Korban Penganiayaan Petrus Minta Penyidik Unit PPA Polres Pelabuhan Belawan Profesional

Wanita Korban Penganiayaan Petrus Minta Penyidik Unit PPA Polres Pelabuhan Belawan Profesional

Komentar
Berita Terbaru