Berangkat Umroh, Ketua MPC PP Madina Santuni Anak Yatim, Arjun: Semoga Allah Memberikan Kemudahan
Madina I Halomedan.co
Ketua MPC PP Kabupaten Mandailing Natal Akhmad Arjun Nasution menggelar Manasik haji untuk persiapan umroh sekaligus menyantuni anak yatim di rumah kediamannya, Kelurahan Muarasoma Kecamatan Batang Natal Sumatera Utara, Minggu (27/3).

Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Mandailing Natal Akhmad Arjun Nasution mengatakan, Alhamdulilah saya bersama keluarga bisa berangkat ke tanah suci untuk melakukan umroh, Semoga Allah SWT memberikan kita berkah, pertolongan, kemudahan dalam menjalankan segala urusan. amiin ya rabbal alamiin, ucapnya.

Lebihlanjut Arjun, Santunan kepada sejumlah anak yatim dan warga kurang mampu se-Kecamatan Muarasoma, tersebut dilakukan dalam rangka meringankan beban sesama menjelang bulan Ramadan.
Kegiatan menyantuni anak yatim dan warga kurang mampu merupakan program Pemuda Pancasila di masa Pandemi Covid-19.

“Harapan kita semoga dengan bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi
masyarakat, isyallah 7 April 2022 ini, saya bersama keluarga berangkat umrah, ” ucapnya.
Semoga santunan yang diberikan menjadi berkah bagi yang menerima dan semoga menjadi ladang amal bagi kita sehingga mendapat berkah dari Allah SWT,” ujarnya.rel