Sabtu, 03 Januari 2026

SQUAD ARMADA PENDAWA SUMUT & PT DJARUM GELAR AKSI SOSIAL PEDULI KORBAN BANJIR

Administrator
Jumat, 05 Desember 2025 15:10 WIB
SQUAD ARMADA PENDAWA SUMUT & PT DJARUM GELAR AKSI SOSIAL PEDULI KORBAN BANJIR
Istimewa

DELISERDANG – Squad Armada Pendawa Sumut bersama PT Djarum menggelar aksi sosial peduli korban banjir di sejumlah titik terdampak di Kecamatan Denai, Kabupaten Deli Serdang, serta kawasan Medan Utara, Jumat (5/12).

Aksi sosial ini dilakukan dengan membagikan bantuan paket sembako, air mineral, dan snack secara door to door langsung kepada warga yang rumahnya terendam banjir. Langkah ini mendapat apresiasi dari masyarakat karena bantuan disalurkan tepat sasaran dan menyentuh langsung kebutuhan warga.

Ketua Squad Armada Pendawa Sumut, Dody, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk solidaritas dan kepedulian terhadap sesama. "Kami turun langsung ke lokasi banjir untuk memastikan bantuan diterima warga yang paling membutuhkan," ujarnya.

Ketua Umum PB Pendawa, H. Ruslan, SH, mengapresiasi kepedulian Squad Armada Pendawa Sumut dan kolaborasi bersama PT Djarum dalam meringankan beban masyarakat.

"Kami atas nama Pendawa mengucapkan terima kasih kepada PT Djarum. Semoga semakin sukses. Mari kita bangun terus semangat kebersamaan dan kepedulian sosial. Pendawa harus hadir memberi manfaat untuk masyarakat," tegasnya.

Aksi sosial ini diharapkan dapat membantu meringankan kesulitan warga sembari menumbuhkan semangat gotong royong di tengah situasi bencana banjir yang masih melanda beberapa wilayah di Sumatera Utara.rel

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
Sumber
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
DPW Pendawa Sumut Salurkan Bantuan Sembako kepada Anggota Terdampak Banjir di Medan

DPW Pendawa Sumut Salurkan Bantuan Sembako kepada Anggota Terdampak Banjir di Medan

Sambut Tahun 2026, DPAC Pendawa Kecamatan Patumbak Gelar Syukuran dan Doa Bersama

Sambut Tahun 2026, DPAC Pendawa Kecamatan Patumbak Gelar Syukuran dan Doa Bersama

Pendawa Bersama Polri Laksanakan Pengamanan Malam Natal 2025

Pendawa Bersama Polri Laksanakan Pengamanan Malam Natal 2025

Relawan Pendawa Indonesia Gelar Aksi Sosial dan Kemanusiaan Pasca Banjir di Bener Meriah

Relawan Pendawa Indonesia Gelar Aksi Sosial dan Kemanusiaan Pasca Banjir di Bener Meriah

LPK-RI dan Pendawa Deli Serdang Gelar Silaturahmi, Sosialisasi, dan Kerja Sama Perlindungan Konsumen

LPK-RI dan Pendawa Deli Serdang Gelar Silaturahmi, Sosialisasi, dan Kerja Sama Perlindungan Konsumen

Tim Relawan Pendawa Indonesia Kembali Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Aceh Tamiang

Tim Relawan Pendawa Indonesia Kembali Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Aceh Tamiang

Komentar
Berita Terbaru