LANGKAT – Semangat baru politik anak muda menggema di Kabupaten Langkat. Puluhan anak-anak muda secara resmi mendeklarasikan diri menjadi kader Partai Kebangkitan Bangsa (
PKB) dalam kegiatan Pendidikan Kader Badan (DIKBAR) DKC Garda Bangsa Kabupaten Langkat, Minggu (21/12/2025).Ketua Lembaga Kaderisasi Provinsi (LKP) DPW
PKB Sumatera Utara, A. Jabidi Ritonga, menyambut hangat bergabungnya generasi muda Langkat ke dalam barisan kader
PKB. Ia menegaskan, kehadiran anak muda merupakan energi dan semangat baru bagi partai."Ini tentu menjadi kekuatan baru. Anak muda adalah masa depan kepemimpinan
PKB dan bangsa. Keterlibatan mereka merupakan bentuk kontribusi nyata dalam pembangunan ke depan," ujar Jabidi Ritonga dalam sambutannya.Kegiatan DIKBAR tersebut turut dihadiri Ketua DKW Garda Bangsa Sumut yang juga Anggota DPRD Sumut, Muniruddin Ritonga. Ia mengapresiasi DKC Garda Bangsa Langkat yang telah menginisiasi ruang kaderisasi bagi generasi muda."Anak muda tidak boleh alergi terhadap politik. Justru harus terjun langsung menjadi penggerak perubahan melalui kebijakan dan keputusan politik," tegas Muniruddin. Menurutnya, politik adalah instrumen penting untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat secara luas.Sementara itu, Ketua DPC
PKB Kabupaten Langkat, Dedi, menyampaikan terima kasih atas dukungan dan pembinaan DPW
PKB Sumut melalui program kaderisasi yang dijalankan LKP. Ia optimistis langkah ini akan memperkuat struktur dan garis perjuangan
PKB di Langkat."Semoga dengan langkah nyata ini,
PKB Langkat terus berbenah dan semakin kuat. Harapannya ke depan
PKB Langkat mampu menambah perolehan kursi di DPRD Langkat," ujarnya seraya mengucapkan selamat dan sukses atas kerja keras DKC Garda Bangsa Langkat.Perwakilan kader muda, Ivan Pratama, menyebut kegiatan ini sebagai langkah awal kebangkitan politik anak muda Langkat di tubuh
PKB. Ia berharap ke depan semakin banyak generasi muda yang bergabung."
PKB yang berbasis ulama dan santri ini juga membuka ruang luas bagi anak muda untuk berkiprah dan berkontribusi," kata Ivan.Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Arifuddin (Anggota DPRD Langkat/Bendahara DPC
PKB Langkat), Dr. Hasan Elkholiqiyah, SH, MH (Anggota DPRD Deli Serdang sekaligus pengurus DKW Garda Bangsa Sumut), Gusri Hanafi (Sekretaris DPC
PKB Langkat), Lukman Hakim (Ketua LKK Langkat), Junaidi, serta jajaran pengurus lainnya.Tak hanya fokus pada kaderisasi politik, DIKBAR Garda Bangsa Langkat juga diisi dengan aksi sosial berupa pemberian bingkisan dan santunan kepada Bilal Mayit Langkat. Bantuan tersebut menjadi wujud kepedulian sosial
PKB dan Garda Bangsa terhadap peran penting bilal mayit di tengah masyarakat.Kegiatan ini menegaskan komitmen
PKB dan Garda Bangsa dalam membangun politik yang berakar pada kaderisasi, kepedulian sosial, serta peran aktif generasi muda sebagai motor perubahan.rel