Jumat, 25 April 2025

Sudah 2 Tahun, Tanah Amblas di Pasar Induk Lau Cih

Administrator
Jumat, 25 April 2025 16:24 WIB
Sudah  2 Tahun, Tanah Amblas di Pasar Induk Lau Cih
Usai meninjau jalan rusak menuju Pasar Induk Lau Cih yang rusak berat, Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas selanjutnya memenuhi permintaan sejumlah pedagang yang mengeluhkan bagian belakang lapak mereka berjualan nyaris amblas, Kamis (24/4/2025).ist
Medan | Halomedan.com

Usai meninjau jalan rusak menuju Pasar Induk Lau Cih yang rusak berat, Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas selanjutnya memenuhi permintaan sejumlah pedagang yang mengeluhkan bagian belakang lapak mereka berjualan nyaris amblas, Kamis (24/4/2025). Jika tidak cepat ditangani, dikhawatirkan dapat amblas sewaktu-waktu sehingga dapat membahayakan keselamatan baik pedagang maupun pembeli.


Dengan berjalan kaki, Rico Waas pun menuju Pasar Induk Lau Cih didampingi puluhan pedagang yang didominasi kaum ibu tersebut. Begitu memasuki pasar seluas sekitar 12 hektar tersebut, pedagang pun menyambut gembira kedatangan orang nomor satu di Pemko Medan tersebut. Apalagi setelah mengetahui kedatangannya untuk menindaklanjuti keluhan pedagang terkait bagian lapak yang nyaris amblas tersebut.

Selain lantai lapak retak dan patah, kondisinya juga terlihat miring. Itu sebabnya Rico Waas terlihat hati-hati dan sempat melarang beberapa pedagang yang mendekati pinggiran lapak. Jika amblas, dipastikan jurang yang ada di bawah langsung menampung. Warga mengaku kondisi itu sudah berlangsung selama 2 tahun.

Sebagai langkah awal, Rico Waas minta kepada Dirut PUD Pasar Kota Medan Imam Abdul Hadi untuk segera memindahkan para pedagang yang berjualan di tempat tersebut. Setelah itu, imbuhnya, dilakukan evaluasi bersama perangkat daerah terkait untuk mengatasinya.

"Kami sudah lihat tapi harus dipelajari lebih dulu karena kontur tanahnya hancur. Jadi strategi apa yang akan dilakukan sehingga tidak dua kali kerja dan ada solusi untuk mengatasi tanah amblas di salah satu bagian Pasar Induk Lau Cih," kata Rico Waas.

Usai peninjauan yang dilakukan suami Ketua TP PKK Kota Medan Airin Rico Waas, Plt Dirut PUD Pasar Imam Abdul Hadi menjelaskan, tanah amblas di salah satu lapak pedagang di Pasar Induk Lau Cih terjadi sudah satu tahun lebih. Terkait itu, ungkapnya, telah dilaporkan kepada perangkat daerah terkait agar dilakukan penanganan. Bahkan, imbuhnya, Dewan Pengawas PUD Kota Medan juga telah datang mengunjungi.

"Hari ini kami sangat bersyukur, sebab Bapak Wali Kota Medan Rico Waas telah datang mengunjungi Pasar Induk Lau Cih untuk melihat tanah amblas di atas lapak pedagang. Semoga hadirnya Pak Wali Kota permasalahan ini dapat segera diatasi," ungkap Imam.

Dikatakan Imam, mengantisipasi tanah amblas sewaktu-waktu, pihaknya akan menindaklanjuti apa yang disampaikan Wali Kota untuk memindahkan pedagang yang berjualan di tempat tersebut. "Kita akan meminta pedagang pindah sementara ke lokasi yang kosong guna mengantisipasi hal-hal tidak diinginkan sembari menunggu perbaikan dilakukan," jelas Imam.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Sumber
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru